Terios Facelift  Penyegaran Eksterior dan Interior Lebih Sport

Senin 19 Jun 2023 - 20:46 WIB
Reporter : yudi sumeks
Editor : yudi sumeks

BACAKORAN :  PT Astra Daihatsu Motor (ADM) resmi meluncurkan Terios Facelift . Model terbaru dari Terios ini menghadirkan sejumlah penyegaran yang mencakup eksterior, interior, serta peningkatan fitur. Terios Facelift hadir dalam tiga varian yang meliputi X, R, dan R Custom, dengan varian R Custom menjadi varian tertinggi. Dalam upaya memberikan tampilan yang lebih sporty, Daihatsu menambahkan beberapa ornamen baru pada bagian depan Terios Facelift. Terutama pada varian R Custom yang mengalami penyegaran pada bagian wajahnya. Perubahan pada bagian depan mencakup ornamen krom pada grille depan, desain bumper baru, headlamp dengan Bezel Fog Lamp, serta LED Illumination Lamp. Perubahan tersebut juga diterapkan pada bagian belakang Terios, yang di lengkapi dengan Cover Backdoor Garnish dan bumper dengan ornamen krom. Bagian samping juga mendapatkan peningkatan dengan adanya Side Stone Guard dan Side Body Moulding. BACA JUGA : Punya Mobil Sudah Diatas 5 Tahun Pemakaian? Lakukan Ini Secara Rutin Bro, Biar Tetap Wuss Wuss Wuss di Jalan

Terios Makin Aman dan Nyaman

Selain itu, setiap varian Terios Facelift di lengkapi dengan pelek berukuran 17 inci yang memiliki desain berbeda pada masing-masing varian. Terios Facelift juga menawarkan dua pilihan warna baru, yaitu greenish gun metal dan silver metallic. Selain itu, tersedia juga pilihan warna icy white, bronze metallic, midnight black metallic, dan scarlet red metallic. Pada bagian interior, kabin Terios Facelift mengalami perubahan menjadi hitam, mulai dari dasbor hingga kursi. Warna hitam tersebut di padukan dengan ornamen jahitan berwarna merah yang memberikan kesan sporty. Fitur-fitur baru juga di tambahkan pada mobil ini, termasuk instrument panel soft pad dan head unit 7 inci yang di lengkapi dengan fitur Apple Car Play dan Android Auto. BACA JUGA : Industri Otomotif Jepang, Awalnya Produksi Mobil Khusus Orang Berduit, Kini Jadi Pemimpin Dunia Namun, fitur yang paling menarik perhatian adalah wireless charging yang terletak pada bagian konsol box yang juga berfungsi sebagai arm rest. Dari segi keselamatan, Terios versi facelift ini sudah di lengkapi dengan 6 SRS Airbags. Fitur keselamatan lainnya meliputi Around View Monitor, Key Free, Hill Start Assist, ABS, EBS, dan Vehicle Stability Control. Meskipun ada sejumlah penyegaran, mobil ini masih menggunakan mesin yang sama dengan versi sebelumnya. SUV 7-seater ini masih di bekali dengan mesin 1.496 cc 4 silinder 2NR VE, DOHC Dual VVT-i. Terdapat dua pilihan transmisi, yaitu manual dan otomatis, tersedia untuk setiap varian.  
Tags :
Kategori :

Terkait