Sabar ya, Lawan Indonesia di Piala Dunia U-17 Baru Terkuak Agustus
BACAKORAN.CO - Indonesia telah di tetapkan sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Penunjukan itu di lakukan FIFA melalui FIFA Council Meeting pekan lalu. Pelaksanaan dari Piala Dunia U-17 sudah di tetapkan juga. Turnamen kelas dunia kelompok umur itu di laksanakan 10 November hingga 2 Desember 2023. Mepet memang. Tapi Indonesia tidak bisa mengelak karena penunjukan di lakukan usai Peru yang sebelumnya menjadi tuan rumah tidak siap. Peru batal karena faktor tidak siapnya infrastruktur. Sebaliknya, Indonesia memiliki infrastruktur sangat siap. Mengingat, Indonesia telah siapkan enam stadion berikut empat lapangan pendukung di masing-masing stadion untuk latihan. Fasilitas itu disiapkan karena sebelumnya Indonesia di percaya menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Namun penunjukan itu batal karena penolakan publik atas keikutsertaan Israel di turnamen itu. Indonesia tidak bisa menerima Israel dan mengabarkan benderanya di Bumi Pertiwi karena Indonesia dan Israel tidak memiliki hubungan diplomatik. Piala Dunia U-17 pas untuk digelar ke Indonesia karena di ajang ini Israel tidak lolos. Kemudian Indonesia juga sudah sangat siap dari sisi infrastruktur. Sebagai bentuk tahapan, 24 negara sudah memastikan diri menjadi peserta. Ini setelah Piala Asia U-17 di Thailand mendapatkan empat tim semifonalis. Menirit regulasi, wakil Asia ada lima negara. Dari Piala Asia di Thailand, mendapatkan Jepang, Korea Selatan, Uzbekistan, dan Iran. Satu lagi Indonesia dengan status tuan rumah. Tahapan berikutnya adalah drawing. Ketum PSSI Erick Thohir menjelaskan bahwa undian untuk ajang ini akan laksanakan Agustus mendatang. Tempat dan tanggalnya menyusul. Dalam drawing, nanti 24 negara akan di bagi menjadi enam grup. Masing-masing grup diisi empat negara. Untuk mengisi enam grup itu, 24 negara akan di tempatkan dalam Pot. Ada empat pot. Urutannya 1-4 menunjukkan bobot tim tersebut. Pot satu tentu unggulan. Indonesia selaku tuan rumah masuk dalam pot unggulan. Karena itu, Indonesia masuk Pot 1. Pot ini kemungkinan di isi Brazil selaku juara bertahan dan Prancis peringkat ketiga edisi 2019. Dengan prediksi ini, Indonesia sangat terbuka melawan siapapun selain mereka. Namun itu tidak berlaku negara Asia karena satu grup tidak diperbolehkan berasal dari satu konfederasi.(*)
Kategori :