Cepat Selesai, Packing Rapi, Daging Diantar Door to Door, Ini Rahasianya

Jumat 30 Jun 2023 - 14:26 WIB
Reporter : Doni Sumeks
Editor : Doni Sumeks

BACA KORAN.CO – Apa yang di lakukan panitia qurban Masjid Atthoyyibah Jl. Mesjid, Rt 04 Rw 02, Sukamaju, Sako Palembang ini mungkin dapat di contoh. Penyembelihan 6 ekor sapi dan 4 ekor kambing di lakukan dengan cepat. Selain itu  pengelolaan daging di lakukan secara bersih, packing atau pengemasan rapi dan daging di antar door too door. Hal ini bisa berjalan sesuai perencanaan karena di dukung oleh tim yang kompak dengan pembagian tugas yang jelas. Panitia sengaja menyiapkan box mika sebagai tempat kemasan daging. BACA JUGA : Hewan Juga Punya Perasaan, Begini Adab Memotong Hewan Qurban Menurut Juleha Selain itu, untuk pendistribusian daging kepada warga yang berhak menerima, panitia tidak menyiapkan kupon seperti panitia qurban pada umumnya. Panitia qurban masjid ini langsung mengantar daging yang sudah di kemas rapi secara door to door. “Alhamdulillah Hari Raya Qurban tahun ini di Masjid Atthoyyibah menyembelih 6 ekor sapi dan 4 ekor kambing,”jelas Ketua Masjid Atthoyyibah Sukamaju, H. Nazarudin di dampingi ketua panitia qurban, Hendra, Jumat 30 Juni 2023. “Tadi penyembelihan kita mulai pukul 06.30 Wib dan sekitar pukul 9.30 Wib penyembelihan selesai,”timpal Hendra. Kemudian kata dia, sekitar pukul 10.30, daging mulai di antar secara bertahap kepada warga yang berhak menerimanya secara door to dooor. Demikian juga kepada sohibul qurban atau warga yang berqurban, sepertiga bagiannya di antar langsung.

Tags :
Kategori :

Terkait