Ini Dia 2 Atlet Penerus Ahsan yang Akan Harumkan Palembang di Dunia Bulutangkis
BACAKORAN.CO - Siapa yang tidak kenal Mohammad Ahsan.
Pebulutangkis ganda putra Indonesia itu pernah getarkan dunia bulutangkis dunia dengan segudang prestasinya.
Selain itu, tak hanya itu saja, ia juga mampu menginspirasi banyak atlet muda di Indonesia untuk mengejar mimpi mereka.
Dengan kepiawaiannya dalam bertanding, ia secara konsisten menghadirkan pertunjukan menakjubkan di atas lapangan.
Terlebih lagi, ia terkenal dengan kemampuan bermain yang luar biasa dan strategi yang brilian. Dengan demikian, tidaklah mengherankan bahwa ia di akui sebagai salah satu legenda hidup dalam dunia bulutangkis internasional.
Bersama pasangannya, Hendra Setiawan, Ahsan menyabet tiga kali gelar juara kejuaraan dunia edisi 2013, 2015, dan 2019.
Dengan capaian ini, Ahsan yang kini berusia 35 tahun itu menjadi peringkat satu dunia pada 25 Desember 2013. Dia juga pernah meraih medali emas di Asian Games 2014 Incheon.
Di usianya yang tak lagi muda, Ahsan tentu butuh penerus. Pengharum nama Palembang di kancah internasional.
BACA JUGA : Ini Dia 2 Atlet Penerus Ahsan yang Akan Harumkan Palembang di Dunia Bulutangkis
Dan, tanda-tanda itu sudah ada dengan dua atlet Palembang meraih Tiket Super pada Audisi Umum PB Djarum 2023 yang berlangsung di GOR Jati Kudus, pada 2-6 Juli 2023.
Kategori :