AIMAG Keenam Ditunda untuk Kali Ketiga, Wah Beneran Banget! Ini Alasannya

Selasa 11 Jul 2023 - 09:03 WIB
Reporter : kumaidi sumeks
Editor : kumaidi sumeks

AIMAG Keenam Ditunda untuk Kali Ketiga, Wah Beneran Banget! Ini Alasannya

BACAKORAN.CO - Asian Indoor and Martial Arts Games (AIMAG) keenam kembali batal di gelar. Ajang yang seharusnya terjadwal di Thailand pada November 2023 itu ditunda hingga tahun depan. Kepastian penundaan ini ada dalam putusan 42nd OCA General Assembly yang berlangsung akhir pekan lalu. Adalah Dato Seri Chaiyapak Siriwat, Wakil Presiden OCA untuk 6th AIMAG yang mengutarakan penundaan ini. “Sebagai tuan rumah, kami juga mengajukan kepada OCA untuk bisa menunda  dari November 2023 ke 24 Februari - 6 Maret 2024,” ungkap Dato Seri. BACA JUGA : Pernah Dicemooh, Pesepakbola Berhijab Ini Malah Robek Gawang Timor Leste Dua Kali Dato Seri menambahkan, alasan penundaan karena adanya pemilihan umum di Thailand. Di saat yang sama juga ada pergantian pemerintah baru. “Situasi ini dapat menyembabkan keterlambatan pendanaan,” ujar Dato Seri. Putusan penundaan ini bukan kali pertama. Melainkan sudah yang ketiga. Iya, Har-trick penundaan. Awalnya, jadwal AIMAG edisi keenam ini terjadwal pada 21-30 Mei 2021. Namun batal terlaksana karena pandemi COVID-19. Pelaksanaan tertunda hingga 10-19 Maret 2022. Kemudian Komite Olimpiade Thailand kembali meminta penyelenggaraan AIMAG mundur ke 17-26 November 2023.
Tags :
Kategori :

Terkait