Thomas Doll Puji Rekrutan Impor Anyar Persija, Apa Sih Kelebihannya?
BACAKORAN.CO - Manajemen Persija Jakarta menjawab kegundahan Pelatih Thomas Doll. Mereka mendatangkan pemain asing berposisi kan gelandang serang. Pemain itu namanya Maciej Gajos. Dia resmi menjadi pemain asing keempat Persija untuk mengarungi Liga 1 2023/2024. Gajos merupakan gelandang kelahiran Blachownia, Polandia, 32 tahun lalu. Dia akan membela Panji tim berjuluk Macan Kemayoran selama dua musim ke depan. BACA JUGA : Ogah Kehilangan Poin, Pelatih Persikabo Akan Kunci Dua Pemain Persija Ini Dalam hal ini Thomas Doll sangat berharap banyak kepadanya. Dia berharap kedatangan Gajos bisa memberikan dampak yang baik untuk Persija. “Gajos adalah gelandang yang menarik buat saya. Ia memiliki banyak pengalaman, tekniknya tinggi, suka bermain ke depan, dan mempunyai tembakan jarak jauh yang luar biasa,” terang Thomas. Pilihan Thomas Doll menginginkan dia karena utility Player. Dia bisa main di banyak posisi. BACA JUGA : Pelatih Persik Lakukan Ini Agar Bisa Atasi Arema FC dalam Derby Jatim “Dia mampu bermain di banyak posisi serta bisa diandalkan saat kondisi set piece. Saya senang Persija membawanya ke sini dan dia bisa segera bergabung dengan tim,” ujarnya. Dalam karirnya sebagai pesepakbola, Gajos menghabiskan seluruh waktunya di Polandia. Pemain yang berposisi sebagai gelandang serang itu memulai perjalanan kariernya di tim bernama Rakow pada 2009. Setelah tiga tahun bermain bersama Rakow, pemain yang memiliki tinggi 174 cm itu pindah ke Jagiellonia Bialystok pada musim 2012/2013.
Kategori :