Pinjaman UMKM Dengan Program Pelatihan di Amartha, Tenor Jangka Panjang Begini Syaratnya

Rabu 19 Jul 2023 - 12:04 WIB
Reporter : Deby Tri
Editor : Deby Tri

Pinjaman UMKM Dengan Program Pelatihan di Amartha, Tenor Jangka Panjang Begini Syaratnya BACAKORAN.CO - Salah satu platform pinjaman online yang sedang populer dan berizin OJK adalah Amartha. Amartha adalah sebuah platform peer-to-peer lending yang berfokus pada pemberdayaan masyarakat sesuai dengan visi mereka, yaitu "Mewujudkan Kesejahteraan Melalui Inklusi Keuangan". Melalui platform ini, Amartha menghubungkan investor dengan peminjam di berbagai wilayah di Indonesia yang kesulitan mengakses pinjaman tradisional. Satu hal yang membuat Amartha menonjol adalah misi sosial mereka. Amartha berkomitmen untuk memberikan akses keuangan yang adil kepada sektor pedesaan. BACA JUGA:Ingin Healing Tapi Nggak Punya Uang? Cukup Modal KTP Begini Cara Pinjaman Online Tunaiku Sampai Rp 20 Juta, ini Syaratnya Mereka memprioritaskan pengusaha mikro dan perempuan yang memiliki usaha produktif dan berpotensi berkembang. Pinjaman yang diberikan oleh Amartha dilengkapi dengan program pelatihan dan pendampingan untuk membantu peminjam dalam pengembangan usaha mereka.

Tags :
Kategori :

Terkait