BACAKORAN.CO - Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso telah siapkan strategi khusus untuk hadapi RANS Nusantara FC di Gelora Bung Tomo, Surabaya, dalam laga pekan keempat Liga 1 2023/2024 besok sore (23/7). Dia tak mau mengobral strategi tu. Yang pasti, racikan strategi tersebut untuk memastikan tiga angka dalam genggaman. Mengingat, dua laga sebelumnya, Persebaya kesulitan memenangkan pertandingan. Terakhir, Persebaya memenangkan pertandingan saat memulai kompetisi. Saat itu, Persis Solo harus merasakan kecewa usai kalah 2-3 dari Persebaya. Setelah itu, Persebaya kesulitan menang. Imbang 1-1 saat menjamu PS Barito Putera dan kalah 2-0 ketika menantang PSIS Semarang. “Mudah-mudahan kita mendapatkan hasil maksimal menghadapi RANS, sangat penting,” tukas Aji. Untuk mendukung strateginya, Aji mengaku butuh dukungan dari suporter. Dia menyadari pentingnya kehadiran suporter dalam setiap pertandingan. Mereka bisa menjaga semangat pemain konsisten dalam setiap permainan. Karena itu, Aji berharap suporter Persebaya bisa memenuhi stadion saat Persebaya menjamu RANS Nusantara FC. Kehadiran mereka, diyakini Aji, bisa mengembalikan Persebaya ke jalur kemenangan. Mengingat ini adalah laga home kedua Persebaya yang artinya harus meraih tiga angka. “Tim ini butuh dukungan. Saya harap dukungan suporter datang ke stadion memberikan support supaya permainan tim ini kembali,” ujar Aji Santoso. Aji menegaskan bahwa setiap laga home penggawa tim berjuluk Green Force selalu tampil fight dan all out. Tekad ini untuk bisa memberikan hasil yang positif kepada suporter. Untuk itu dia berharap dukungan tetap diberikan oleh Bonek dan Bonita meski performa tim tengah naik turun. “Normal lah dimana-mana masih banyak yang naik turun. Sekarang kita lagi sedikit turun, saya yakin meskipun tidak banyak penonton, pemain akan tetap fight,” terangnya.(*)
Kategori :