BACAKORAN.CO - Liga 1 2023/2024 menjadi surganya penyerang lokal. Sudah berjalan lima pekan berjalan, penyerang asing menguasai daftar top scorer. Lihat saja daftar lima besar pencetak gol. Semuanya bomber asing. Nah, bomber milik Arema FC Gustavo Dos Santos merajai dengan koleksi 7 poin. Gol sebanyak itu dicetak dari empat pertandingan. Gol pertamanya lahir saat Arema kalah 1-3 dari Bali United. Saat itu dia mencetak 1 gol. Kemudian memborong dua gol saat Arema kalah 5-2 atas Persik Kediri. Ketajamannya semakin menjadi-jadi pada laga ketiganya melawan Bali United. Saat imbang 3-3 melawan Bali United, bomber asal Brasil ini mencetak hat-trick ke gawang Bali United. Kemudian di peringkat kedua ada Alex Martins. Dari percobaannya 14 kali ke gawang lawan selama lima pertandingan, dia hasilkan lima gol. Posisi ketiga dan keempat menjadi milik Alex Fortes dan Rodrigues Ortega. Keduanya mencetak 4 gol. Fortes mencetak empat gol dari empat kali penampilannya bersama PSIS. Selama itu, melakukan 12 kali percobaan ke gawang lawan. Sedangkan Ortega melakukan percobaan 6 kali. Bersama Persis Solo, dia memainkan lima pertandingan. Lalu ada JR Brandao dalam daftar pencetak gol terbanyak pada pekan kelima ini. Brandao merupakan bomber Madura United dengan koleksi tiga gol saat ini. Hingga kini, bomber lokal belum bisa berbicara banyak. Ketajaman mereka masih kalah dari bomber asing. Striker asing kuasai daftar top scorer karena mereka memiliki lebih banyak menit bermain ketimbang penyerang lokal. Kepercayaan pelatih terhadap striker asing karena memiliki sejumlah keunggulan ikut menjadi penyebab dominasinya striker asing di Liga 1 2023/2024. Jika situasi ini berlanjut, tentu akan berimbas pada kualitas timnas Indonesia. Timnas terancam kekurangan pemain posisi striker haus gol dalam hadapi setiap kejuaraan di ajang internasional.(*)
Kategori :