Staf Laboratorium RSUD OKU Timur Ikut Upacara HUT RI ke 78 di Istana Negara

Kamis 17 Aug 2023 - 09:27 WIB
Reporter : Doni Sumeks
Editor : Doni Sumeks

Staf Laboratorium RSUD OKU Timur Ikut Upacara HUT RI ke 78 di Istana Negara

BACAKORAN.CO – Salah satu Staf Laboratorium RSUD OKU Timur ikut Upacara HUT RI ke 78 di Istana Negara. Staf Laboratorium RSUD OKU Timur yang di ketahui bernama M Didik Wahyudi Amd itu mendapat apresiasi Menteri Kesehatan. Dia berhasil berinovasi dalam pembuatan aplikasi jaminan mutu laboratorium. Aplikasi tersebut yang di beri nama Silquatrol itu sudah dua tahun di gunakan di RSUD OKU Timur. BACA JUGA : Dengarkan Pidato Presiden RI, Dari 45 Anggota DPRD Hanya 11 yang Hadir Atas prestasinya  itu, M Didik Wahyudi di tetapkan sebagai Tenaga Kesehatan (Nakes) Teladan Tingkat Nasional tahun 2023. Penghargaan itu diserahkan Menteri Kesehatan Budi Gunawan Sadikin, di Kementerian Kesehatan, Selasa 15 Agustus 2023. "Jadi,  setiap petugas laboratorium menggunakan aplikasi itu untuk menilai hasil pengujian di laboratorium," jelas Direktur RSUD OKU Timur, dr Sugihartono MSc, Rabu 16 Agustus 2023. Lebih detil dia menjelaskan, dari inovasi tersebut,  hasil pemeriksaan laboratorium lebih terjamin dan lebih akurat. Itu di buktikan dari hasil pemantauan mutu eksternal (PME) yang dil akukan oleh Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) Palembang. " Hasil dari penggunaan aplikasi itu, di lakukan uji ulang oleh BBLK,  hasilnya baik atau bisa di katakan akurat," ucapnya.
Tags :
Kategori :

Terkait