Inovasi! “Semprul” Sepeda Motor Berperan Pemadaman Karhutla

Kamis 24 Aug 2023 - 08:13 WIB
Reporter : yudi sumeks
Editor : yudi sumeks

Inovasi! "Semprul" Sepeda Motor Berperan Pemadaman Karhutla BACAKORAN.CO - Dalam upaya meningkatkan efektivitas pemadaman kebakaran hutan dan lahan (karhutla), Polres OKI telah menghadirkan inovasi baru yang menarik perhatian. Menghadapi kendala akses sulit dan keterbatasan sumber air di lokasi, Polres OKI di bawah pimpinan Kapolres AKBP Dili Yanto, SIK, SH, MH. Telah merancang solusi kreatif dengan memodifikasi sepeda motor menjadi alat pemadam kebakaran yang mereka beri nama "Semprul". Bertujuan untuk mengatasi kesulitan mengakses area yang sulit dilalui oleh kendaraan roda empat serta keterbatasan pasokan air. BACA JUGA : Heboh! Kapolda Sumsel Turun Tangan Padamkan Karhutla Sulit Akses

Sedot Air Radius 300 Meter

Kapolsek Mesuji Makmur, Ipda Supardjo, menjelaskan bahwa "Semprul" memiliki peran penting dalam penanganan karhutla. Dengan mengambil sepeda motor yang sudah tua, kendaraan tersebut dimodifikasi dengan pemasangan pompa air yang mampu menyedot air dalam radius 300 meter. "Kendaraan itu pun diberi nama 'Semprul', semprot-semprot api pasti padam," kata Ipda Supardjo dengan yakin. Ia juga menambahkan bahwa inovasi ini akan membantu petugas dalam menanggulangi karhutla di wilayah OKI yang sulit di jangkau serta minim sumber air.
Tags :
Kategori :

Terkait