Gubernur Sumsel Resmi Lantik PJ Walikota Palembang Ratu Dewa
Gubernur Sumsel Resmi Lantik PJ Walikota Palembang Ratu Dewa BACAKORAN.CO - Gubernur Sumsel H Herman Deru secara resmi melantik tujuh Penjabat (Pj) kepala daerah di Sumsel, di Griya Agung, Senin (18/9/2023). Dalam pelantikan Gubernur Sumsel, Herman Deru dalam sambutannya mengatakan, dengan ucapan syukur pada hari ini, dirinya sebagai Gubernur atas nama Presiden secara resmi melantik. Adapun tujuh kepala daerah Penjabat (Pj) Bupati/Walikota yang dilantik Pj Walikota Palembang dijabat Ratu Dewa yang saat ini menjabat Sekda Palembang. Pj Walikota Palembang dijabat Ratu Dewa yang sebelumnya adalah Sekda Palembang, dari kabupaten tetangga yakni Kabupaten Banyuasin, Pj Bupati Banyuasin adalah Hani Syopiar Rustam yang tadinya adalah Sekretaris Ditjen Dukcapil Kemendagri. BACA JUGA:Sebelum Memimpin Kota! Ratu Dewa Mengantar Anak Sekolah Selanjutnya, untuk jabatan Pj Walikota Lubuklinggau dijabat Trisko Defriyansa yang saat ini menjabat Sekda Lubuklinggau. Pj Bupati Muara Enim dijabat Ahmad Rijali yang saat ini menjabat Kepala Dinas Perdagangan Sumsel. Pj Walikota Prabumulih dijabat Elman yang saat ini menjabat Sekda Prabumulih, Pj Bupati Empat Lawang dijabat Pauzan Khoiri yang saat ini menjabat Sekda Empat Lawang. Lalu Pj Walikota Pagaralam dijabat Lusapta Yudha Kurnia yang saat ini menjabat Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP BACA JUGA:Oknum ASN Tertangkap Nyabu, Sempat Viral Nyabu Tahun 2021