Persija vs Barito Putera: Bisa Apa Persija tanpa Doll?
Thomas Doll-Persija-
BACAKORAN.CO - Persija Jakarta malam ini menjalani laga pekan ke-15 Liga 1 2023/2024. Pertandingan itu berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, dengan Barito Putera menjadi lawannya.
Laga ini tidak seperti biasanya. Persija Jakarta tidak ditemani sang pelatih, Thomas Doll.
Arsitek asal Jerman itu harus melihat perjuangan anak asuhnya dari tribun penonton karena terkena hukuman. Doll harus berpisah sementara dengan pemainnya karena jalani hukuman akumulasi kartu kuning.
Manajemen Persija Jakarta telah siapkan Pasquale Rocco sebagai pengganti Doll di lapangan. Selama ini, dia asisten Doll.
Meski tanpa Doll, Persija jakarta sesumbar bisa mengatasi masalah itu dengan mempersembahkan kemenangan. Mengingat, laga ini berstatus partai home.
Rocco juga sudah menegaskan kesiapannya menghadapi pertandingan melawan Barito Putera. Dia juga didukung kondisi pemain yang prima.
"Terpenting pemain sudah tahu bagaimana cara bermain di pertandingan nanti. Kami terus mencoba mematangkannya dalam latihan selama ini," jelas Rocco.
Rocco mengaku bahwa dalam pertandingan nanti dia terus berkomunikais dengan Doll. Dari tribun, Doll bisa membantunya mengarahkan pertandingan.
"Kita mungkin juga berdiskusi dengan menggunakan telepati, tapi saya sudah berkomunikasi juga dan saya yakin coach Thomas di tribun lebih tenang. Dia bisa membantu saya mengarahkan pertandingan tetapi nanti akan diatur kita akan komunikasi menggunakan apa," jelasnya.
Komunikasi dengan Doll harus lancar. Ini karena Barito Putera bukan tim abal-abal. Mereka saat ini ada di peringkat delapan. Tapi di awal musim, Barito selalu ramaikan papan atas.
Di sana ada pelatih berpengalaman, Rahmad Darmawan. Rahmad juga pernah menangani Persija Jakarta sebelum berlabuh ke Barito Putera.
"Barito adalah tim yang bagus dengan pemain depan mereka cepat-cepat tetapi kita siap memenangkan pertandingan, meskipun bukan laga yang mudah tapi kita akan tetap berusaha meraih hasil terbaik," tukasnya.(*)