Pariwisata Indonesia Jadi Primadona, Target Kunjungan Wisman Terlampaui
pantai di Bali menjadi salah satu destinasi wisata yang digandrungi wisman. -dokumentasi Kemenparekraf-
BACAKORAN.CO – Tempat wisata Indonesia memang top banget. Mampu memaksa wisatawan mancanegara (Wisman) datang ke Indonesia mengunjungi kemolekan Ibu Pertiwi.
Saking bagusnya, menurut Menparekraf Sandiaga Uno, kunjungan wisman pada awal 2023 melampaui target. Secara kumulatif, total kunjungan wisman dari Januari hingga Agustus 2023 mencapai 7.443.260 kunjungan.
Dari jumlah itu, sumbangan dari kunjungan wisman dari bulan Agustus saja mencapai 1,132 juta.
“Angka tersebut sudah berhasil memecahkan target kunjungan wisman pada awal tahun. Bahwa kebangkitan pariwisata dan ekonomi kreatif mulai terasa dan mulai menggeliat,” ujar Menparekraf Sandiaga Uno.
“Dari target 7,4 juta wisman pada awal tahun dan direvisi menjadi 8,5 juta wisman pada pertengahan tahun,” lanjutnya.
Dengan kondisi ini, Sandiaga sangat optimistis target wisman 8,5 juta akhir tahun terpenuhi. Masih ada waktu untuk mengejar hingga akhir tahun.
“Saya optimistis target 8,5 juta wisman pada akhir tahun akan terlampaui secara signifikan 15-20 persen atau 10 juta sampai 11 juta kunjungan wisman,” tegasnya.
Dari sebaran negara kunjungan, Sandiaga menjelaskan bahwa turis Malaysia mendominasi. Turis Negeri Jiran itu sebesar 15,43 persen.
Kemudian menyusul di bawahnya turis dari Australia 11,39 persen, dan Singapura dengan 9,31 persen.
Dijelaskan Sandiaga, peningkatan kunjungan ini utamanya tercatat pada pintu Bandara Ngurah Rai yang meningkat sebesar 280,74 persen dan Bandara Soekarno Hatta yang meningkat 158,64 persen.
“Jumlah kunjungan ini setara dengan 136 persen dari total kunjungan wisman sepanjang 2022,” terangnya.(*)