bacakoran.co – langkah strategis dilakukan pemerintah , sumatera selatan.
kabupaten yang kaya hasil pertanian, perkebunan dan perikanan itu kita membangun kawasan industri baru.
tentu saja kawasan industri itu yang dibangun itu sejalan dengan hasil melimpah dari ketiga sektor yang dimiliki kabupaten itu.
tak tanggung-tanggung untuk membangun kawasan yang diharapkan lebih memajukan perekonomian itu, pemerintah kabupaten oku timur menyiapkan lahan sekira 540 hekrtare.
lokasinya di kecamatan martapura, mencakup desa keromongan, suka mulya hingga desa kota baru selatan.
"luasnya kawasan industri ini sekitar 540 hektar," kata bupati oku timur ir h lanosin mt, saat meresmikan pabrik sawit kirana mini plant cpo, di kawasan industri tersebut, kamis 2 november 2023.
kawasan industri itu kata bupati, telah resmi di tentukan oleh badan pertanahan nasional dan tata ruang.
lanosin menjelaskan, dari luas lahan 540 hektare itu akan dibagi menjadi dua bagian, yakni untuk kawasan industri food atau makanan, yakni di desa keromongan dan desa suka mulya.
“sementara satu kawasan lainnya untuk industri energi. lokasinya di kota baru selatan,”urainya.
menurut lanosin, perlunya kawasan industri adalah untuk meningkatan ekonomi masyarat kabupaten oku timur.
seperti diketahui oku timur adalah wilayah penghasil, baik itu bidang pertanian, perkebunan maupun perikanan.
“sementara hilirisasinya atau industrinya belum ada. inilah alasan kenapa industri ini penting, untuk meningkatkan ekonomi," ujarnya.
masih kata lanosin, hadirnya pabrik sawit cpo mini tersebut merupakan titik awal. dia berharap nanti akan terus muncul investor-investor yang mau membangun pabrik di martapura atau kawasan industri itu.
"jadi saya mengharapkan diresmikan pabrik sawit mini plant cpo ini mampu menyerap tenaga kerja lokal dan juga menampung hasil sawit rakyat," ungkapnya.
sementara itu, mengatakan momen penting dan bersejarah bagi perusahaannya bisa membangun pabrik sawit, meskipun skala kecil.
"ini bukti komintmen untuk bisa investasi di oku timur. ini bukan sekedar pembanguan fisik namun bisa meningkat perekonomian warga sekitar dan menyerap renaga kerja," katanya.
rekso wibowo juga berjanji dan berkomitmen terhadap lingkungan dan warga.
"sistem limbah kita tidak mungkin buang sembarangan, di sini limbah kita gunakan sistem daur ulang. misalnya cangkang sawit akan digunakan kembali menjadi bahan bakar untuk pabrik," jelasnya.(lid)