Posisi Rawan Gusur, Bojan Ajak Pemain Move On, Target Ini Paksa Persib Harus Taklukkan Bali United

Pelatih Persib Bojan Hodak ingin anak asuhnya bangkit dan menang saat melawan Bali United.-persib-

BACAKORAN.CO - Secara mengejutkan Persib Bandung takluk kepada Persik Kediri. Tak tanggung-tanggung, mereka kalah 0-2 di depan publik sendiri.

Kekalahan ini lebih menyakitkan karena hasil 0-2 itu membuat rekor belum terkalahkan di 14 pertandingan sebelumnya rontok. Imbasnya, posisi Persib di empat besar rawan gusur.   

Dengan habiskan 22 pertandingan, Persib memang masih di posisi ketiga dengan 39 poin. Tapi kekalahan itu membuat jarak poin dengan klub di peringkat kelima tinggal 5 poin. 

Di posisi kelima ada Madura United dengan 34 poin. Juga terpaut 6 angka dari Persik Kediri dengan modal 33 poin. 

Situasi ini membuat Pelatih Persib Bojan Hodak menyerukan bangkit kepada para pemain. Mereka harus move on jika ingin bersaing di babak championship series. 

Seruan bangkit itu harus diwujudkan saat Persib menantang tuan rumah Bali United pada senin depan (18/12). Jika tidak segera kembali ke jalur kemenangan akan menyulitkan mereka bertahan di posisi 4 besar. 

BACA JUGA:Rekor 14 Laga Tak Terkalahkan Persib dalam Bahaya, Persik Berambisi Rusak Rekor Itu karena Ini

"Bisa dilihat ketika tidak terkalahkan dalam 14 pertandingan, kita semua sudah tahu bahwa cepat atau lambat kekalahan itu akan datang. Jadi, ketika kekalahan didapat seperti sekarang, tentunya kita harus melupakan ini dan menatap ke depan untuk meraih target berada di empat besar," tegas Bojan.


Penyerang Persik Ezra Walian saat pertandingan Persib melawan Persik.-persib-

Bali United tim kuat. Mereka adalah penghuni nomor dua klasemen sementara. 

Mereka juga dalam kondisi bagus karena belum kalah di tiga laga terakhir. Mereka sukses atasi perlawanan Madura United dan Arema FC sebelum akhirnya seri melawan Dewa United.

Melawan tim sekuat Bali United, Bojan menilai hanya konsentrasi yang dibutuhkan dalam laga nanti. Karena itu, melupakan hasil di laga sebelumnya menjadi keharusan. 

BACA JUGA:Persib vs Persik: Tidak Mudah Taklukkan Persik, Bojan Tandai Pemain Ini, Jika Lepas Bisa Merusak Rencana

"Kami harus fokus untuk laga berikutnya karena Bali ada di peringkat kedua, ini menjadi laga besar, laga sulit dan tentu kami harus melupakan laga ini (melawan Persik) dan juga fokus menatap ke depan," tegasnya.

Posisi Rawan Gusur, Bojan Ajak Pemain Move On, Target Ini Paksa Persib Harus Taklukkan Bali United

Kumaidi

Kumaidi


bacakoran.co - secara mengejutkan persib bandung takluk kepada persik kediri. tak tanggung-tanggung, mereka kalah 0-2 di depan publik sendiri.

kekalahan ini lebih menyakitkan karena hasil 0-2 itu membuat rekor belum terkalahkan di 14 pertandingan sebelumnya rontok. imbasnya, posisi persib di empat besar rawan gusur.   

dengan habiskan 22 pertandingan, persib memang masih di posisi ketiga dengan 39 poin. tapi kekalahan itu membuat jarak poin dengan klub di peringkat kelima tinggal 5 poin. 

di posisi kelima ada madura united dengan 34 poin. juga terpaut 6 angka dari persik kediri dengan modal 33 poin. 

situasi ini membuat pelatih persib bojan hodak menyerukan bangkit kepada para pemain. mereka harus move on jika ingin bersaing di babak championship series. 

seruan bangkit itu harus diwujudkan saat persib menantang tuan rumah bali united pada senin depan (18/12). jika tidak segera kembali ke jalur kemenangan akan menyulitkan mereka bertahan di posisi 4 besar. 

"bisa dilihat ketika tidak terkalahkan dalam 14 pertandingan, kita semua sudah tahu bahwa cepat atau lambat kekalahan itu akan datang. jadi, ketika kekalahan didapat seperti sekarang, tentunya kita harus melupakan ini dan menatap ke depan untuk meraih target berada di empat besar," tegas bojan.


penyerang persik ezra walian saat pertandingan persib melawan persik.-persib-

bali united tim kuat. mereka adalah penghuni nomor dua klasemen sementara. 

mereka juga dalam kondisi bagus karena belum kalah di tiga laga terakhir. mereka sukses atasi perlawanan madura united dan arema fc sebelum akhirnya seri melawan dewa united.

melawan tim sekuat bali united, bojan menilai hanya konsentrasi yang dibutuhkan dalam laga nanti. karena itu, melupakan hasil di laga sebelumnya menjadi keharusan. 

"kami harus fokus untuk laga berikutnya karena bali ada di peringkat kedua, ini menjadi laga besar, laga sulit dan tentu kami harus melupakan laga ini (melawan persik) dan juga fokus menatap ke depan," tegasnya.

bojan juga melakukan evaluasi usai kekalahan itu. menurutnya, gelandangnya tidak bekerja dengan baik sehingga playmaker persik dengan leluasa mensetting permainan dengan baik.

"ada masalah besar di sektor gelandang, kami harus kebobolan lewat penalti dan tendangan bebas," ujar bojan. 


kekalahan 0-2 dari persik membuat posisi persib di 4 besar rawan gusur.-persib-

"kami sudah meresponsnya tapi memang penyelesaian akhir tidak bagus, kami punya masalah dengan penyelesaian akhir, dan itu jadi perhatian kami saat ini,” lanjut bojan. 

gayung bersambut, ajakan untuk bangkut diiyakan oleh pemain. beckahm putra mengajak rekan-rekannya untuk memperbaiki kekurangan dan bangkit di laga selanjutnya kontra bali united.

"mudah-mudahan di pertandingan berikutnya kami bisa meraih hasil maksimal. catatan 14 tak terkalahkan putus hari ini, mungkin ini bukan rezeki kita,” ucap beckham.

"kami sudah mencoba untuk melawan dan gol penalti memang membuat kami sempat drop, ditambah gol kedua," terangnya.(*)

Tag
Share