Cek! 5 Tips Liburan Akhir Tahun Hemat Bareng Keluarga Tanpa Bikin Kantong Jebol

Mengunjungi desa atau alam menjadi salah satu alternatif liburan hemat bareng keluarga tanpa bikin kantong jebol.--freepik @jcomp

BACAKORAN.CO – Libur akhir tahun telah tiba!

Momen ini biasaya dimanfaatkan untuk berlibur bersama keluarga.

Menikmati waktu sengang, bersantai bersama orang-orang terkasih.

Namun, momen liburan akhir tahun harus direncanakan sebaik mungkin.

BACA JUGA:Liburan Akhir Tahun di Wahoo Waterland Bandung, Kuy Cobain RoketBLAST

Jangan sampai acara liburan berakhir mengecewakan dan malah bikin kantong jebol.

Berikut tips liburan akhir tahun hemat bareng keluarga dan orang tercinta:

1. Pilih destinasi wisata unik / anti-mainstream.

Banyak orang mengabaikan pentingnya memilih destinasi wisata yang tidak umum untuk liburan akhir tahun.

BACA JUGA:Bingung Mau Liburan Akhir Tahun Kemana? Yukk ke Pangandaran Lihat Pantai Madasari yang Bikin Gak Mau Pulang

Kuncinya adalah memilih tempat-tempat yang tidak biasa untuk menghindari kerumunan dan memiliki waktu yang lebih santai dan menyenangkan bersama keluarga.

Kawasan pedesaan dan tempat-tempat tersembunyi dapat menawarkan pengalaman anti-mainstream yang menarik.

Jika anggaran liburanmu terbatas, pertimbangkan untuk menjelajahi objek wisata di dekat lokasi kediaman, seperti museum dan galeri seni.

2. Manfaatkan promo pemesanan akomodasi dan transportasi.

Cek! 5 Tips Liburan Akhir Tahun Hemat Bareng Keluarga Tanpa Bikin Kantong Jebol

Ramadhan Evrin

Ramadhan Evrin


bacakoran.co – telah tiba!

momen ini biasaya dimanfaatkan untuk berlibur bersama keluarga.

menikmati waktu sengang, bersantai bersama orang-orang terkasih.

namun, momen akhir tahun harus direncanakan sebaik mungkin.

jangan sampai acara liburan berakhir mengecewakan dan malah bikin kantong jebol.

berikut tips liburan akhir tahun hemat bareng keluarga dan orang tercinta:

1. pilih destinasi wisata unik / anti-mainstream.

banyak orang mengabaikan pentingnya memilih destinasi wisata yang tidak umum untuk liburan akhir tahun.

kuncinya adalah memilih tempat-tempat yang tidak biasa untuk menghindari kerumunan dan memiliki waktu yang lebih santai dan menyenangkan bersama keluarga.

kawasan pedesaan dan tempat-tempat tersembunyi dapat menawarkan pengalaman anti-mainstream yang menarik.

jika anggaran liburanmu terbatas, pertimbangkan untuk menjelajahi objek wisata di dekat lokasi kediaman, seperti museum dan galeri seni.

2. manfaatkan promo pemesanan akomodasi dan transportasi.

di era yang serba canggih seperti sekarang, banyak promosi menarik yang dapat diakses dengan mudah melalui gadget.

pastikan kamu berburu tiket atau akomodasi yang terjangkau selama tanggal-tanggal tertentu atau saat hari gajian.

flash sale seringkali menawarkan layanan berkualitas tinggi dengan harga diskon.

kamu juga dapat memanfaatkan promosi kartu kredit atau metode pembayaran alternatif yang biasanya menawarkan potongan harga atau cashback yang menggiurkan.

pastikan juga untuk tetap mengikuti anggaran saat menggunakan promosi tersebut.

3. bawa persediaan makanan dari rumah.

salah satu pengeluaran terbesar selama liburan berasal dari biaya makan atau konsumsi.

jadi, untuk menghemat anggaran liburan akhir tahun, jangan lupa membawa makanan yang sudah disiapkan dari rumah.

dengan cara ini, kamu dapat mengurangi pengeluaran untuk makan di luar.

pertimbangkan untuk sarapan atau makan siang di rumah sebelum berkeliling.

pun, periksa aturan destinasi wisata terkait membawa makanan dari luar.

4. buat daftar kegiatan selama liburan.

daftar kegiatan atau itinerary adalah aspek penting lain yang tidak boleh terlupakan.

untuk memastikan semua anggota keluarga atau rombongan menikmati liburan dengan puas, buatlah daftar kegiatan yang akan dilakukan.

usahakan juga untuk memilih destinasi atau kegiatan yang dapat dilakukan di tempat yang berdekatan.

tujuannya untuk menghemat waktu perjalanan dan tenaga.

sebagai contoh, jika satu anggota keluarga ingin berenang, yang lain ingin memancing, dan yang lainnya ingin beraktivitas di ruang terbuka, carilah destinasi yang memadukan preferensi tersebut.

seperti resor pantai yang lengkap.

5. siapkan anggaran cadangan untuk keamanan tambahan.

berbelanja merupakan salah satu hal yang paling dinantikan selama liburan.

santai, dan siapkan anggaran secara efisien untuk membeli suvenir dan kenang-kenangan.

anggaran dadakan ini juga dapat digunakan untuk keadaan yang tidak terduga.

seperti kebutuhan mendesak untuk membeli obat-obatan saat sedang bepergian.

dengan cara ini, kamu dan keluarga dapat menikmati liburan dengan nyaman tanpa stres yang tidak perlu.

itulah tips liburan akhir tahun hemat bersama keluarga atau orang tercinta.

selamat berlibur!

Tag
Share