Waspada! 5 Jenis Bau Mulut Ini Tanda Berbagai Penyakit
Kenali jenis bau mulut, karena itu merupkan tanda ada penyakit tertentu.gbr.google--
BACAKORAN.CO - Jenis Bau mulut tertentu dapat menjadi tanda bahwa adanya masalah kesehatan yang lebih serius.
Artikel ini akan membahas aroma bau mulut seperti bau daging busuk, bau amis, bau kotoran, bau susu asam, dan bau muntah sebagai indikator potensial penyakit dalam tubuh.
Berhati-hatilah jika baunya tetap ada bahkan setelah kalian menyikat gigi. Bau mulut sebenarnya bisa menjadi pertanda adanya masalah pada gusi atau tenggorokan.
Hal ini dapat dipengaruhi oleh pola makan yang buruk, atau bahkan penyakit ginjal atau hati. Bau mulut jenis ini bisa menjadi pertanda penyakit fisik, jadi sebaiknya berhati-hati.
BACA JUGA:Pasta Gigi Close-Up White ? 7 Dampak Merokok Terhadap Kesehatan dan Bau Mulut
BACA JUGA: 14 Cara Alami Menghilangkan Bau Mulut, Agar lebih Percaya Diri
5 Jenis Bau Mulut Ini yang Perlu diwaspadai
1. Bau Daging Busuk
nafas kalian berbau seperti daging busuk, bisa jadi itu pertanda adanya radang amandel atau tonsilitis.gbr.google--
Jika nafas kalian berbau seperti daging busuk, bisa jadi itu pertanda adanya radang amandel atau tonsilitis, menurut Dr. Harold Katz, pendiri The Breath Company.
"Ketika amandel terinfeksi dan meradang, bakteri anaerob di belakang lidah akan kesulitan memecah bahan kimia tersebut," kata Katz.
Selain itu, bau mulut jenis ini juga menandakan adanya masalah pada liver. "Dalam kasus yang jarang terjadi, bau dapat mengindikasikan sirosis," tambah Katz.
Sirosis adalah kerusakan hati yang disebabkan oleh kerusakan hati jangka panjang. Selain itu, bau tidak sedap juga bisa disebabkan oleh abses gigi, dimana nanah dapat menumpuk di gusi.
BACA JUGA:Punya Masalah Bau Mulut? 5 Produk Kumur Ini Solusinya!