Mobil yang Dikemudikan Ketua KPU Tabrak Sepeda Motor, 2 Bocah Bersaudara Meninggal Dunia

HANCUR : Akibat bertabrakan dengan Toyota Rush yang dikemudikan Ketua KPU Kota Lubuklinggau, 2 penuggang motor tewas, 1 luka-luka. Sementara sepeda motor hancur. (foto heru/sumateraekspres.id)--

BACAKORAN.CO --  Kecelakaan lalulintas memilukan melibatkan mobil Toyota Rush bernomor polisi B 2473 POZ yang di kemudikan Topandri, warga Kota Lubuk Linggau, Sumatera Selatan.

Belakangan diketahui  pengemudi mobil merupakan  Ketua KPU (Komisi Pemilihan Umum) Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan.

Mobil itu bertabrakan dengan Honda Beat tanpa plat nomor polisi yang di tunggangi 3 bocah yaitu  Citra Kirana (14), Bening  (13) dan Aura (7).

Peristiwanya terjadi di Jalan Benakat Minyak, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), Sumatera Selatan, Minggu 24 Desember 2023, sekira pukul 15.10 WIB.

BACA JUGA:LAKALANTAS! Dua Mahasiswa UNSRI Tewas. Ini Kejadiannya?

BACA JUGA:Resmi! KPU Sumsel Tetapkan DCT 1.014 Calon DPRD

Akibat tabrakan itu, Citra Kirana diketahui masih berstatus sebagai siswa kelas 1 SMP, sementara adiknya Aura siswa kelas 2 SD, tewas. Sementara Bening hanya mengalami luka ringan

Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin SIK MH melalui, Kasat Lantas AKP Kukuh F didampingi Katim Laka Lantas Briptu Donna SH, menjelaskan, kecelakaan terjadi diduga akibat Toyota Rush melaju  dengan kecepatan tinggi.

Sementara sopir diduga  tidak mengetahui medan dan kondisi jalan sekitar lokasi kejadian.

"Diduga kecelakaan tersebut di akibatkan kelalaian dari pengemudi Toyota Rush B 2473 POZ,"ujarnya.

BACA JUGA:Yummy! Intip Ide 9 Menu Makanan untuk Malam Tahun Baru, Tak Melulu Serba Panggang dan Bakar

BACA JUGA:Berlibur Jadi Tenang! Ini Dia Tips Memilih Bus untuk Perjalanan Liburan, Mana yang Paling Cocok?

"Di karenakan mengemudikan kendaraan dengan kecepatan tinggi dan tidak mengetahui situasi dan kondisi jalan yang lurus namun mendaki dan menurun, sehingga menabrak kendaraan Honda Beat," terangnya.

Dijelaskanya, akibat kejadian itu, pengendara dan penumpang sepeda motor meregang nyawa. Keduanya yaitu Citra Kirana (14) dan Aura (7). 

Sementara satu korban lagi bernama Bening (13), yang juga seorang pelajar dan tercatat sebagai warga Desa Sungai Baung,  hanya mengalami luka ringan karena ikut terjatuh.

"Kronologis kejadian awalnya kendaraan Toyota Rush yang  berjalan dari arah simpang 5 Talang Ubi menuju arah Lubuk Linggau,"urainya.

BACA JUGA:Trailer Film ke-27 Detektif Conan Ungkap Target Sebenarnya dari Si Pencuri Ulung Kaito Kid

BACA JUGA:Berikut 8 Tips Menghindari dan Cegah Mabuk Di Jalan! Nikmati Liburan Tahun Baru Tanpa Mual


"Sementara sepeda motor melaju  dari arah Desa Benakat Minyak menuju Simpang 5 Talang Ubi," terangnya.

Setibanya di lokasi kejadian yang jalannya menanjak dan menurut,  Toyota Rush yang melaju dengan kecepatan tinggi  terkejut ketika melihat sepeda motor dari arah berlawanan arah. Kedua kendaraan itupun bertabrakan.

"Untuk korban luka dilarikan ke RSUD Pertamina Kabupaten PALI,"katanya.

Dari lokasi kejadian polisi mengamankan  barang bukti satu unit sepeda motor Honda Beat Tanpa Plat Nomor Polisi dan satu unit mobil Toyota Rush Nopol B 2473 POZ.

BACA JUGA:Jangan Tunda Skripsi Kamu! Berikut 10 Kaidah Penulisan yang Baik, Bikin Kamu Cepet Wisuda

BACA JUGA:Wisatawan Antri Mengular Buru Tiket Solo Safari, Nikmati Libur Nataru, Ini Jumlah Pengunjungnya!

Dikatakanya, saat kejadian kondisi cuaca cerah. Namun, kondisi jalan lurus tanjakan dan menurun.

"Ditemukan jejak ban serta tidak terdapat marka jalan juga jauh dari pemukiman penduduk. Saat ini korban telah diserahkan ke pihak keluarga," tutupnya.

Salah seorang warga  setempat Yadi  mengatakan, bahwa mengetahui  kecelakan tersebut setelah ada pengendara lain yang memberitahu warga.

"Jadi ada warga yang lewat di jalan tersebut dan langsung memberitahu warga. Jadi warga dan keluarga korban langsung ke lokasi kejadian dan menghubungi Polres PALI," ungkapnya.(ebi)

Mobil yang Dikemudikan Ketua KPU Tabrak Sepeda Motor, 2 Bocah Bersaudara Meninggal Dunia

Heru

Doni Bae


bacakoran.co --  memilukan melibatkan mobil toyota rush bernomor polisi b 2473 poz yang di kemudikan , warga kota lubuk linggau, sumatera selatan.

belakangan diketahui  pengemudi mobil merupakan  (komisi pemilihan umum) kota lubuklinggau, sumatera selatan.

mobil itu bertabrakan dengan honda beat tanpa plat nomor polisi yang di tunggangi 3 bocah yaitu  citra kirana (14), bening  (13) dan aura (7).

peristiwanya terjadi di jalan benakat minyak, kecamatan talang ubi, kabupaten penukal abab lematang ilir (pali), sumatera selatan, minggu 24 desember 2023, sekira pukul 15.10 wib.



akibat tabrakan itu, citra kirana diketahui masih berstatus sebagai siswa kelas 1 smp, sementara adiknya aura siswa kelas 2 sd, tewas. sementara bening hanya mengalami luka ringan

kapolres pali akbp khairu nasrudin sik mh melalui, kasat lantas akp kukuh f didampingi katim laka lantas briptu donna sh, menjelaskan, kecelakaan terjadi diduga akibat toyota rush melaju  dengan kecepatan tinggi.

sementara sopir diduga  tidak mengetahui medan dan kondisi jalan sekitar lokasi kejadian.

"diduga kecelakaan tersebut di akibatkan kelalaian dari pengemudi toyota rush b 2473 poz,"ujarnya.

"di karenakan mengemudikan kendaraan dengan kecepatan tinggi dan tidak mengetahui situasi dan kondisi jalan yang lurus namun mendaki dan menurun, sehingga menabrak kendaraan honda beat," terangnya.

dijelaskanya, akibat kejadian itu, pengendara dan penumpang sepeda motor meregang nyawa. keduanya yaitu citra kirana (14) dan aura (7). 

sementara satu korban lagi bernama bening (13), yang juga seorang pelajar dan tercatat sebagai warga desa sungai baung,  hanya mengalami luka ringan karena ikut terjatuh.

"kronologis kejadian awalnya kendaraan toyota rush yang  berjalan dari arah simpang 5 talang ubi menuju arah lubuk linggau,"urainya.


"sementara sepeda motor melaju  dari arah desa benakat minyak menuju simpang 5 talang ubi," terangnya.

setibanya di lokasi kejadian yang jalannya menanjak dan menurut,  toyota rush yang melaju dengan kecepatan tinggi  terkejut ketika melihat sepeda motor dari arah berlawanan arah. kedua kendaraan itupun bertabrakan.

"untuk korban luka dilarikan ke rsud pertamina kabupaten pali,"katanya.

dari lokasi kejadian polisi mengamankan  barang bukti satu unit sepeda motor honda beat tanpa plat nomor polisi dan satu unit mobil toyota rush nopol b 2473 poz.



dikatakanya, saat kejadian kondisi cuaca cerah. namun, kondisi jalan lurus tanjakan dan menurun.

"ditemukan jejak ban serta tidak terdapat marka jalan juga jauh dari pemukiman penduduk. saat ini korban telah diserahkan ke pihak keluarga," tutupnya.

salah seorang warga  setempat yadi  mengatakan, bahwa mengetahui  kecelakan tersebut setelah ada pengendara lain yang memberitahu warga.

"jadi ada warga yang lewat di jalan tersebut dan langsung memberitahu warga. jadi warga dan keluarga korban langsung ke lokasi kejadian dan menghubungi polres pali," ungkapnya.(ebi)

Tag
Share