bacakoran.co - banyak yang tidak mengetahui bahwa , salah satu ibadah sunnah yang sangat dianjurkan, memiliki empat larangan yang harus dihindari.
adalah salat yang dilakukan pada sepertiga malam setelah salat isya, dan memiliki banyak keutamaan.
namun, melanggar salah satu dari empat larangan ini berarti menyalahi sunnah dan dapat mengurangi atau bahkan menghilangkan keutamaan dari tersebut.
1. larangan yang pertama adalah meninggalkan salat tahajud setelah pernah melakukannya dengan rajin.
ada orang yang dulu rajin melaksanakan salat malam dan tahajud, namun sekarang meninggalkannya.
mereka hanya mengingat salat tahajud ketika dalam kondisi susah atau menghadapi masalah. namun, ketika sedang dalam keadaan lapang, senang, atau bahagia, mereka lupa untuk melaksanakan salat tahajud.
salat tahajud yang seperti ini mendapatkan teguran dan kritikan dari nabi muhammad shallallahu alaihi wasallam.
beliau pernah memberikan pesan kepada abdullah bin amr bin ash, "wahai abdullah, janganlah engkau seperti fulan yang dulu rajin salat malam namun sekarang meninggalkannya.
" salat tahajud bukanlah ibadah yang dilakukan hanya ketika susah atau dalam kesulitan, namun harus tetap dilakukan dalam keadaan lapang juga.
2. larangan yang kedua adalah mengkhususkan salat tahajud pada malam jumat.
meskipun malam jumat adalah malam yang utama dan istimewa, mengkhususkan salat tahajud hanya pada malam jumat saja termasuk dalam amalan yang makruh.
hal ini diterangkan dalam hadits dari abu hurairah, bahwa nabi muhammad shallallahu alaihi wasallam bersabda, "janganlah kalian mengkhususkan malam jumat dan malam-malam lainnya dengan salat malam.
" untuk menghindari kemakruhan ini, kita dapat menambahkan salat tahajud pada malam sebelumnya atau malam sesudahnya.
3. melaksanakan salat tahajud saat mengantuk.
jika kita merasa mengantuk saat hendak melaksanakan salat tahajud, sebaiknya kita tidur atau istirahat sejenak sampai rasa kantuk hilang dan tubuh kita kembali segar.
melaksanakan salat tahajud dalam kondisi mengantuk dilarang karena dapat menghilangkan kekhusyukan dalam salat kita.
nabi muhammad shallallahu alaihi wasallam pernah menegur saidah zainab yang memaksakan diri untuk melaksanakan salat dalam keadaan mengantuk.
beliau bersabda, "lepaskanlah tali itu, kalian harus salat ketika dalam keadaan segar. jika kelelahan, maka tidurlah."
4. bertahajut semalaman setiap hari.
meskipun salat tahajud baik untuk diamalkan setiap malam, namun tidak boleh berlebihan hingga memberatkan diriiri.
rasulullah shallallahu alaihi wasallam pernah memberikan peringatan bahwa beliau sendiri tidak selalu melaksanakan salat malam secara terus-menerus.
beliau menyampaikan bahwa ia kadang-kadang berpuasa dan kadang-kadang tidak, kadang-kadang melaksanakan salat malam dan kadang-kadang tidur.
hal ini menunjukkan bahwa dalam melaksanakan salat tahajud, tidak boleh berlebihan hingga mengabaikan kewajiban yang lain.
dalam melaksanakan salat tahajud, penting untuk memperhatikan larangan-larangan tersebut agar ibadah kita tetap sesuai dengan sunnah yang dianjurkan oleh rasulullah shallallahu alaihi wasallam.
kita harus melaksanakan salat tahajud dengan konsisten dan sesuai dengan kemampuan masing-masing, serta menghindari pemberatkan yang tidak dianjurkan.
dengan menjaga istiqamah dalam melaksanakan salat tahajud, kita akan mendapatkan manfaat spiritual yang besar dan mendekatkan diri kepada allah.
semoga kita semua diberikan kemudahan oleh allah dan istiqamah dalam mengamalkan salat tahajud. amin. (*)