bacakoran.co - bagi kamu yang ingin sebaiknya kamu memperhatikan beberapa tips yang tepat untuk merawatnya.
saat kamu akan memelihara hewan peliharaan seperti kamu sebaiknya mengetahui cara perawatannya.
perawatan yang tepat dapat membuat kesayanganmu tidak mudah mati.
karena banyak dari kamu memelihara hewan seperti yang mati dengan keadaan tak terduga.
mungkin salah satu penyebabnya adalah cara perawatanmu yang kurang tepat.
sehingga membuat mereka stress dan berakhir pada kematian hewan peliharaanmu.
berikut adalah beberapa tips perawatan yang dapat kamu lakukan, antara lain:
1. pilihan makanan untuk marmut
marmut perlu mendapatkan makanan yang bernutrisi.
marmut sangat menyukai makanan seperti sayuran dan buah-buahan.
marmut membutuhkan 10 miligram per kilogram berat badannya per hari.
hewan ini juga terkenal akan kerakusannya walaupun tubuhnya kecil.
oleh karena itulah makanan mereka harus kamu siapkan dan jangan samapi kekurangan.
selain itu kamu juga harus menyediakan air bersih yang bebas klorin untuk minumannya.
pastikan minuman ini juga diganti setiap hari agar tidak kotor dan tumbuh lumut.
jangan memberi makan cokelat, kafein, atau alkohol karena dapat menyebabkan kondisi medis yang serius.
sayuran dan buah-buahan yang tidak dimakan dalam waktu 24 jam harus dibuang.
karena makanan yang tidak segar dapat membuat mereka diare.
2. pemeliharaan habitat marmut
marmut menyesuaikan diri dengan baik dengan suhu tidak melebihi 27 derajat celsius.
habitat tidak boleh berada di bawah sinar matahari langsung atau di daerah yang terlalu berangin.
pastikan habitatnya luas dengan permukaan yang kokoh serta banyak ruang untuk marmut bermain.
jika kamu menaruhnya dalam kandang yang kecil, sebaiknya kamu keluarkan dia beberapa saat agar ia tidak stress.
marmut dapat dipelihara dalam pasangan sesama jenis jika mereka dibesarkan bersama.
namun, jika tidak sebaiknya kamu menaruh marmut dewasa di kandang terpisah.
bersihkan dan desinfeksi habitat dan isinya minimal seminggu sekali dengan larutan pemutih 3 persen.
bilas dan biarkan hingga benar-benar kering sebelum menempatkan marmut kembali ke kandangnya.
ganti alas tempat tidur setidaknya dua kali seminggu atau lebih sering jika diperlu.
3. perawatan & kebersihan marmut
marmut sebenarnya tidak perlu dimandikan terlalu sering.
kamu dapat membersihkannya dengan lap basah atau tisu bayi tanpa jika diperlukan.
kamu dapat menyikat bulunya dengan sikat lembut untuk membersihkan debu.
selain itu kamu dapat memotong kuku marmut sebulan sekali agar aman saat di pegang.
4. perilaku marmut yang normal
marmut merupakan salah satu yang mudah untuk dipelihar, jika perawatannya benar.
hewan ini lebih menyukai rutinitas dan waktu yang sama untuk bermain, makan, dan istirahat setiap hari.
mereka suka bersembunyi di dalam benda, namun akan keluar saat orang berada di dekat habitatnya.
berikan mereka stik kunyah untuk marmut sesering mungkin supaya mereka bisa mengasah giginya.
selain itu mainan khusus untuk marmut dapat kamu berikan demi membahagiakan hewan peliharaanmu.
keempat hal itulah yang harus kamu perhatikan agar marmutmu dapat tumbuh sehat dan aman.
dengan perwatan yang baik semoga peliharaanmu sehat dan dapat terus berkembang biak.*