bacakoran.co

Indonesia Yakin Atasi Australia, Apa Yang Membuat STY Begitu Pede? Ini Kata Dia

Marselino Ferdinan akan jadi andalan Indonesia saat melawan Australia. -pssi-

BACAKORAN.CO - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong menyadari bahwa pertandingan melawan Australia di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, minggu malam (28/1), bukan laga mudah. Ini karena Australia adalah salah satu tim kuat di Piala Asia 2023 Qatar. 

"Untuk kami, pertandingan ini tidak akan mudah. Mereka tim kuat, terorganisir dan bertenaga. Tapi kami masih punya waktu untuk persiapkan diri dan kami juga memiliki semangat dari pemain muda. Saya kira besok akan menjadi pertandingan yang sangat menarik ditonton," jelas STY, sapaan karib Shin Tae Yong.  

Australia merupakan tim dengan peringkat ke-25 di klasemen FIFA. Mereka juga telah tunjukkan kualitasnya dengan tidak menelan kekalahans elama penyisihan grup.

BACA JUGA:Besok Malam Tantang Australia di 16 Besar Piala Asia 2023, Bagaimana Persiapan Indonesia? Ini Kata Rizky Ridho

Mereka lolos ke babak 16 besar dengan status juara grup B. Mereka kuasai klasemen Grup B usai menang dua kali dan seri sekali. 

Bandingkan dengan Indonesia yang berada di peringkat ke-146 FIFA. Indonesia ke babak 16 besar juga nasibnya ditentukan tim lain.

Mereka ke babak 16 besar usai Oman bermain imbang 1-1 melawan Kirgyzstan pada 25 Januari 2024. Nasib Indonesia bergantung dengan hasil laga lain karena modal 3 angka hasil mengalahkan Vietnam awalnya belum cukup amankan tiket 16 besar.


Timnas Indonesia saat melawan Irak di Piala Asia 2023 Qatar.-pssi-

Meski laga melawan Australia tidak akan mudah, STY memiliki keyakinan tinggi bahwa Timnas Indonesia bisa mengatasi ketangguhan Australia. STY menyebut pengalamannya berada di Australia pada 2005 hingga 2008 bersama Queensland Roar akan sangat membantu untuk memenangkan di laga nanti.   

BACA JUGA:Terakhir Indonesia Tekuk Australia Tahun 1981, Bagaimana di 16 Besar Piala Asia 2023? Ini Head To Head-nya

"Kami memang tak melihat kelemahan di pertahanan mereka. Tapi dalam pertandingan semua situasi bisa terjadi. Saya masih berusaha apa yang harus kami lakukan untuk menembus pertahanan mereka," ujarnya.

"Tapi kami tahu bagaimana Australia main karena saya pernah main di sana. Yang pasti kami masih analisa dan akan kami siapkan strategi yang pas untuk pertandingan besok," jelas STY.

STY sangat senang jika keajaiban demi keajaiban datang untuk saya atupun untuk Indonesia. Karena itu dia melihat masih ada peluang untuk kalahkan Australia besok meski penguasaan bola akan memihak Australia, sekitar 70 berbanding 30 persen.   

STY akan berusaha membawa Indonesia melaju ke babak 8 besar. Ini karena dia punya skenario besar di ajang ini.

Indonesia Yakin Atasi Australia, Apa Yang Membuat STY Begitu Pede? Ini Kata Dia

Kumaidi

Kumaidi


bacakoran.co - pelatih timnas indonesia shin tae yong menyadari bahwa pertandingan melawan australia di stadion jassim bin hamad, al rayyan, minggu malam (28/1), bukan laga mudah. ini karena australia adalah salah satu tim kuat di piala asia 2023 qatar. 

"untuk kami, pertandingan ini tidak akan mudah. mereka tim kuat, terorganisir dan bertenaga. tapi kami masih punya waktu untuk persiapkan diri dan kami juga memiliki semangat dari pemain muda. saya kira besok akan menjadi pertandingan yang sangat menarik ditonton," jelas sty, sapaan karib shin tae yong.  

australia merupakan tim dengan peringkat ke-25 di klasemen fifa. mereka juga telah tunjukkan kualitasnya dengan tidak menelan kekalahans elama penyisihan grup.

mereka lolos ke babak 16 besar dengan status juara grup b. mereka kuasai klasemen grup b usai menang dua kali dan seri sekali. 

bandingkan dengan indonesia yang berada di peringkat ke-146 fifa. indonesia ke babak 16 besar juga nasibnya ditentukan tim lain.

mereka ke babak 16 besar usai oman bermain imbang 1-1 melawan kirgyzstan pada 25 januari 2024. nasib indonesia bergantung dengan hasil laga lain karena modal 3 angka hasil mengalahkan vietnam awalnya belum cukup amankan tiket 16 besar.


timnas indonesia saat melawan irak di piala asia 2023 qatar.-pssi-

meski laga melawan australia tidak akan mudah, sty memiliki keyakinan tinggi bahwa timnas indonesia bisa mengatasi ketangguhan australia. sty menyebut pengalamannya berada di australia pada 2005 hingga 2008 bersama queensland roar akan sangat membantu untuk memenangkan di laga nanti.   

"kami memang tak melihat kelemahan di pertahanan mereka. tapi dalam pertandingan semua situasi bisa terjadi. saya masih berusaha apa yang harus kami lakukan untuk menembus pertahanan mereka," ujarnya.

"tapi kami tahu bagaimana australia main karena saya pernah main di sana. yang pasti kami masih analisa dan akan kami siapkan strategi yang pas untuk pertandingan besok," jelas sty.

sty sangat senang jika keajaiban demi keajaiban datang untuk saya atupun untuk indonesia. karena itu dia melihat masih ada peluang untuk kalahkan australia besok meski penguasaan bola akan memihak australia, sekitar 70 berbanding 30 persen.   

sty akan berusaha membawa indonesia melaju ke babak 8 besar. ini karena dia punya skenario besar di ajang ini.

sebagai orang korea selatan yang menangani timnas indonesia, dia berharap indonesia bisa menantang korea selatan di 8 besar. korea sendiri di babak 16 besar ketemu arab saudi. 

"namun saya tidak akan bocorkan bagaimana strategi bermain kami besok," tukasnya.(*) 

 

 

Tag
Share