MPV Premium! Suzuki Invicto Versi ‘Murah’ Kijang Innova Zenix, Ini Spesifikasinya..
Suzuki resmi meluncurkan MPV Premium terbarunya Suzuki Invicto--
BACAKORAN.CO - Suzuki resmi meluncurkan MPV Premium terbarunya, Suzuki Invicto, di pasaran.
Mobil ini hadir dalam dua varian, Zeta+ dan Alpha+, dan menarik perhatian sebagai kembaran Kijang Innova Zenix, menggunakan basis yang sama.
Dibangun dengan inspirasi desain dari Toyota Innova Hycross, Suzuki Invicto mengusung mesin hybrid 2000 cc 4-silinder, dipadukan dengan motor listrik.
Mesin ini mampu menghasilkan daya sebesar 184 dk pada 6.000 rpm dan torsi mencapai 188 Nm pada rentang 4.400-5.200 rpm, dengan transmisi e-CVT.
BACA JUGA:Mewah! Revolusi Suzuki APV 2024, Bikin Pecinta Mobil Salfok, Inikah Mobil Modern Keluarga?
Harga Suzuki Invicto di pasar India berkisar antara Rp453,3 juta hingga Rp519,7 juta, menawarkan alternatif menarik dalam segmen MPV Premium.
Interior Suzuki Invicto sangat mewah berikan kenyamanan yang luar biasa--
Berikut spesifikasi lengkap Suzuki Invicto:
1. Mesin:
- Hybrid, 2000 cc 4-silinder
- Tenaga: 184 dk / 6.000 rpm
- Torsi: 188 Nm / 4.400-5.200 rpm
- Transmisi: e-CVT
BACA JUGA:Persaingan City Car Kian Ketat? Suzuki Celerio, Si Gesit Irit, Mungil, Serta Murah..
2. Suspensi:
- Depan: Macpherson Strut
- Belakang: Torsion Beam
3. Dimensi Ukuran (PxLxT):
- Panjang: 4.755 mm
- Lebar: 1.850 mm
- Tinggi: 1.750 mm
- Wheelbase: 2.850 mm