Problem Lini Depan Teratasi, Namun Kenapa Bojan Hodak Masih Belum Tenang? Ini Gegaranya
Ciro Alves mampu akhiri puasa gol lini depan Persib.-persib-
BACAKORAN.CO - Persib Bandung sukses mengakhiri kegundahan lini depan yang puasa gol di tiga laga saat melawan PSM Makassar (0-0), kalah dari Persik Kediri (0-2), dan imbang 0-0 saat menantang tuan rumah Bali United.
Berakhirnya puasa gol lini depan Persib terlihat saat 2 gol tercipta ke gawang Persis Solo dalam duel pekan ke-24 yang berkesudahan 2-2 itu.
Dalam laga ini, Persib sudah menemukan cara untuk memecah kebuntuan saat lini depan dimatikan lawan. Barisan kedua sukses menjalankan tugasnya menyusul kesuksesan Stefano Beltrame ikut cetak gol saat main imbang 2-2 lawan Persis.
"Lini serang Persib jauh lebih baik dari tiga pertandingan sebelumnya. Pemahaman Stefano Beltrame dengan dua penyerang sudah semakin membaik, gelandang juga bagus," terang Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak.
BACA JUGA:Lama Gak Tanding, Bagaimana Agar Gak Kebobolan? Pelatih Kiper Persib Pesan Ini ke Penjaga Gawangnya
Stefano sukses menjebol gawang ketika pertandingan baru berjalan 15 menit. Ciro juga tidak mau ketinggalan mencetak gol kedua Persib pada menit ke-60.
Sinyal bahwa gol demi gol agan datang adalah kompaknya para penyerang untuk membat gol bagi Persib. APalagi, Stefano juga mengaku semakin nyaman di Persib usai mencetak satu gol setelah empat pertandingan.
"Saya semakin nyaman hari demi hari. Saya sangat menikmati permainan ini dan saya ingin melakukan lebih banyak lagi," terang Stefano.
Stefano Beltrame tampil menjadi pemecah kebuntuan Persib.-persib-
Meski lini depan telah menunjukkan progres yang baik, bukan berarti tidak ada cela. Tim pelatih Persib tetap lakukan evaluasi uisa pertandingan melawan Persis Solo.
Apalagi di laga ini, Persib gagal akhiri puasa kemenangan di tiga laga sebelumnya. Beruntung kondisi ini tidak sampai membuiat Persib terlempar dari peringkat empat besar.
Saat ini Persib berada di posisi ketiga dengan 41 poin dari 24 pertandingan. Koleksi poin ini tertinggal 13 angka dari pemuncak klasemen Borneo FC yang koleksi 54 poin.