BACAKORAN.CO - Anthony Sinisuka Ginting masih menyimpan asa untuk menjadi pemenang di All England Open 2024. Ini setelah dia sukses menembus babak perempat final.
Namun, untuk bisa menjadi yang terbaik banyak rintangan yang harus dilalui. Termasuk saat hadapi Viktor Axelsen di babak perempat final All England Open yang berlangsung di Utilita Arena Birmingham hari ini (15/3).
Bisa dikatakan inilah penentuan Ginting mampu menjadi yang terbaik atau tidak di ajang ini. Mengingat, Viktor Axelsen selalu menjadi batu sandungan Ginting ketika ingin mengamankan gelar juara dalam kejuaraan.
Total kedua pemain sudah bentrok sebanyak 17 kali sejak 2017. Ginting memulai pertemuan dengan kemenangan 21-12, 17-21, 14-21 di penyisihan grup BWF Sudriman Cup 2017.
Setelah itu, Axelsen menjelma menjadi penghancur mimpi Ginting. Total 17 kali pertemuan, Ginting menyerah 13 kali dan hanya memenangkan 4 kali pertemuan.
BACA JUGA:Lolos 16 Besar, 8 Wakil Indonesia Siap Merebut Takhta di All England Open, Siapa Saja Mereka? Ini Daftarnya
Kemenangan terakhir dicatatkan Ginting adalah pada kejuaraan Indonesia Masters 2020. Pada babak semifinal saat itu, Ginting menang dengan skor 22-20, 21-11.
Setelah itu, Ginting selalu gigit jadi di 11 pertemuan terakhir dengan Axelsen. Terakhir kekalahn dari Axelsen dirasakan di BWF World Tour Finals 2023 dengan skor 16-21, 21-7, 21-13.
Pertemuan Ginting di All England ini pun layak dinanti. Apalagi Ginting di dua laga sebelumnya mampu tampil apik dengan taklukkan Chia Hao Lee (Taiwan) dengan skor 21-13, 21-17 di fase 32 besar dan atasi wakil Jepang Kenta Nishimoto 21-18, 21-19.
Jojo akan hadapi Shi Yu Qi yang sebelumnya pulangkan Chico Wardoyo. -pbsi-
Demikian juga dengan Axelsen melaju mulus dengan atasi Kidambi Rikanth 21-9, 21-9 di babak 32 besar. Lalu di babak 16 besar kandaskan perlawanan Weng Hong Yang (China) dengan kedudukan 21-19, 21-14.
Pertandingan antara Ginting melawan Axelsen ini bisa disaksikan di iNewsTV mulai sore hari. Juga bisa disaksikan wakil Indonesia lainnya karena di fase ini Indonesia mampu meloloskan 6 wakil.
Selain Ginting, ada Jonatan Christie dari tunggal putra di babak perempat final. Tunggal putra Indonesia yang karib disapa Jojo ini akan hadapi perlawanan Shi Yu Qi dari China.
BACA JUGA:Jonatan dan Ginting Mulus di All England Open, Juara Bertahan Janji All Out, Saksikan di Televisi Ini
6 Wakil Indonesia di Perempat Final All England Open: Rapor Buruk Bayangi Ginting, Jojo Tantang Penakluk Chico
Kumaidi
Kumaidi
bacakoran.co - anthony sinisuka ginting masih menyimpan asa untuk menjadi pemenang di all england open 2024. ini setelah dia sukses menembus babak perempat final.
namun, untuk bisa menjadi yang terbaik banyak rintangan yang harus dilalui. termasuk saat hadapi viktor axelsen di babak perempat final all england open yang berlangsung di utilita arena birmingham hari ini (15/3).
bisa dikatakan inilah penentuan ginting mampu menjadi yang terbaik atau tidak di ajang ini. mengingat, viktor axelsen selalu menjadi batu sandungan ginting ketika ingin mengamankan gelar juara dalam kejuaraan.
total kedua pemain sudah bentrok sebanyak 17 kali sejak 2017. ginting memulai pertemuan dengan kemenangan 21-12, 17-21, 14-21 di penyisihan grup bwf sudriman cup 2017.
setelah itu, axelsen menjelma menjadi penghancur mimpi ginting. total 17 kali pertemuan, ginting menyerah 13 kali dan hanya memenangkan 4 kali pertemuan.
kemenangan terakhir dicatatkan ginting adalah pada kejuaraan indonesia masters 2020. pada babak semifinal saat itu, ginting menang dengan skor 22-20, 21-11.
setelah itu, ginting selalu gigit jadi di 11 pertemuan terakhir dengan axelsen. terakhir kekalahn dari axelsen dirasakan di bwf world tour finals 2023 dengan skor 16-21, 21-7, 21-13.
pertemuan ginting di all england ini pun layak dinanti. apalagi ginting di dua laga sebelumnya mampu tampil apik dengan taklukkan chia hao lee (taiwan) dengan skor 21-13, 21-17 di fase 32 besar dan atasi wakil jepang kenta nishimoto 21-18, 21-19.
jojo akan hadapi shi yu qi yang sebelumnya pulangkan chico wardoyo. -pbsi-
demikian juga dengan axelsen melaju mulus dengan atasi kidambi rikanth 21-9, 21-9 di babak 32 besar. lalu di babak 16 besar kandaskan perlawanan weng hong yang (china) dengan kedudukan 21-19, 21-14.
pertandingan antara ginting melawan axelsen ini bisa disaksikan di inewstv mulai sore hari. juga bisa disaksikan wakil indonesia lainnya karena di fase ini indonesia mampu meloloskan 6 wakil.
selain ginting, ada jonatan christie dari tunggal putra di babak perempat final. tunggal putra indonesia yang karib disapa jojo ini akan hadapi perlawanan shi yu qi dari china.
jonatan diprediksi bersemangat menatap laga ini karena ada misi balaskan kekalahan rekan senegaranya di fase sebelumnya. ini karena shi yu qi sebelum masuk perempat final mengalahkan chico aura dwi wardoyo dengan skor 19-21, 10-21.
gregoria mariska tunjung akan berjuang di babak perempat final all england open 2024.-pbsi-
di fase ini indonesia juga masih memiliki gregoria mariska tunjung di tunggal putri. mariska di perempat final ketemu wakil jepang akane yamaguchi.
kemudian di ganda campuran, indonesia memiliki dejan ferdiansyah/gloria emanuelle widjaja. di fase ini, dejan/gloria akan hadapi wakil china zheng si wei/huang ya qiong.
adapun sang juara bertahan di ganda putra, fajar alfian/muhammad rian aldianto akan hadapi wakil taiwan lee yang/wang chi-lin.
lalu di ganda putra, indonesia juga masih punya muhammad sohibul fikri/bagas maulana yang di perempat final ketemu wakil malaysia aaron chia/soh wooi yik.(*)