Ngeri, Ambruknya Jembatan Baltimore Ancam Pasokan Energi Dunia, Termasuk Indonesia?
Kondisi Jembatan Baltimore yang ambruk setelah dihantam kapal kontainer pada Selasa, 26/3/2024). Ambruknya Jembatan Baltimore ancam pasokan pasokan energi dunia.--xxaryadi/X
Gangguan ini diperkirakan akan berlangsung paling lama dua atau tiga minggu.
Dimana beberapa pengiriman dialihkan ke pelabuhan lain seperti Norfolk, Virginia.
Pasar batu bara Asia akan lebih terpengaruh dibandingkan pasar Eropa karena batu bara yang diekspor dari Baltimore cenderung memiliki kandungan sulfur tinggi yang tidak cocok untuk pembangkit listrik di Eropa.
Harga saham perusahaan tambang dan pengangkutan batu bara di AS turun sebagai dampak dari kecelakaan tersebut.
Saham Consol Energy Inc. turun 5,4 persen, sementara saham CSX Corp turun 0,4 persen.
Terminal kepunyaan Consol di dekat Jembatan Baltimore difungsikan untuk memuat batu bara ke kapal besar dan dilayani CSX.
BACA JUGA:Info Loker Perusahaan Batu Bara di Sumsel ini Lagi Cari Humas Baru
BACA JUGA:Ngantuk, Sopir Travel Hantam Truk Pengangkut Batu Bara
Dalam pernyataan pada hari Selasa, CSX mengatakan mereka memiliki kapasitas untuk mengirim lebih banyak kargo ke terminal batu bara Baltimore sebelum mencapai batas kapasitas, tetapi pelanggan CSX mungkin mengalami penundaan pengiriman.
Perusahaan juga sedang mencari alternatif lain untuk memindahkan kargo melalui Baltimore.