Cawako Palembang Yudha Pratomo Mahyuddin Bagikan Beras Semi Organik Kepada Ketua RW dan RT Se-Kelurahan Gandus
Cawako Palembang Yudha Pratomo Mahyuddin Bagikan Beras Semi Organik Kepada Ketua RW dan RT Se-Kelurahan Gandus.gbr.bacakoran--
Palembang,BACAKORAN.CO - Calon Walikota Palembang Yudha Pratomo Mahyuddin, M.Sc, Ph.D yang juga seorang Rektor di Universitas Sumatera Selatan membagikan beras sehat kepada Ketua RW dan Ketua RT Se-kelurahan Gandus, kota Palembang Minggu (7/4/2024).
Yudha mengatakan, alasan memberikan beras murah secara gratis kepada ketua RW dan RT,dengan harapan selain dapat bersilaturahmi langsung juga dapat dibantu disosialisasikan.
"Kedepan akan dijual kepada warga dengan harga yang murah," jelasnga.
“Saat ini harga beras sudah cukup mahal diatas 15 ribu/kg, program beras murah ini memang menjadi konsen utama untuk membantu masyarakat Kota Palembang.
BACA JUGA:Pj Walikota Palembang Laksanakan Arahan Presiden, Bagikan Sembako di Awal Tahun
BACA JUGA:Mantan Walikota Palembang Ini Siap Maju Pilgub Sumsel 2024
Beras ini merupakan hasil panen padi sawah jenis varietas unggul inpari 32 dan inpari 22 yang ditanam di lahan praktikum Universitas Sumatera Selatan.
Dengan minimnya pestisida sehingga beras ini dapat dikategorikan beras semi organik atau beras sehat untuk dikonsumsi” ungkap Yudha
Selain dibagikan secara gratis kepada Ketua RW dan RT, Yudha berencana menjual beras sehat tersebut dengan harga yang lebih murah kepada masyarakat dengan kualitas terjamin.
“Beras sehat ini kami jual dengan harga 12 ribu/kg dengan sistem komunitas melalui RT atau perwakilan Tim YPM ditiap kecamatan dan kelurahan.
Untuk informasi mengenai program beras murah silahkan hubungi whatsapp center YPM 081228882024” jelas Yudha
Sebagai informasi, dalam pembagian beras murah ini, Yudha juga menyampaikan program unggulan lain seperti sunat gratis, berobat gratis, kuliah gratis, pelatihan keahlian gratis, internet gratis, fogging gratis dan ambulance gratis.
BACA JUGA:Elektabilitas Sangat Ketat, Baharudin Berpeluang Calon Wakil Walikota Palembang
BACA JUGA:Pj Bupati Banyuasin Digadang Maju Pilkada 2024, Hani Syopiar: Fokus Agar Bisa Amanah...
Ketua RW dan RT juga menyambut baik program beras murah ini dan program-program lain yang telah disampaikan oleh pak Yudha serta berharap dapat membantu masyarakat.
Salah seorang ketua RT, Syamsudin, mengatakan mengapresiasi apa yang dilakukan Yudha Pratomo.
Menurutnya ini merupakan bantuan yang baik untuk masyarakat. "Bila selama ini masyarakat membeli beras dengan harga mahal, setidaknya mereka dapat membelu beras dengan harga relatif murah.
Walaupun tifak gratis, tentu masyarakat juga akan terbantu," kata dia singkat. (Iol)