BACAKORAN.CO - Siapa saja tim yang terdegradasi ke Liga 2 musim depan sudah ada jawaban. Ini menyusul kalahnya RANS Nusantara FC di laga terakhir babak reguler Liga 1 2023/2024.
Dalam laga terakhir babak reguler Selasa (30/4), RANS Nusantara FC takluk kepada PSM Makassar 2-3. Kekalahan laga yang berlangsung di Stadion Batakan Balikpapan ini membuat RANS Nusantara FC hanya mampu koleksi 35 poin dari 34 pertandingan yang dijalani selama babak reguler Liga 1 bergulir.
Modal ini tidak cukup untuk keluar dari zona degradasi. Dengan kenyataan ini, maka RANS Nusantara FC menjadi klub ketiga yang turun kasta ke Liga 2.
Sebelumnya, dua klub sudah memastikan lebih dulu turun kasta. Mereka adalah Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC.
BACA JUGA:2 Laga Sisa Jadi Penentu 4 Tim ke Championship Series Liga 1 2023/2024, Apakah Tim Favoritmu Yang Akan Lolos?
Aroma RANS Nusantara FC akan turun kasta sudah tercium sejak menit ke-43. Ini setelah tuan rumah leading melalui Yakob Sayuri.
Pelatih Alfredo Vera antarkan RANS Nusantara FC degradasi ke Liga 2-rans nusantara fc-
Yakob kembali mencatatkan namanya di papan skor melalui gol ekduanya menit ke-45. PSM memastikan kemenangan setelah Adilson da Silva mencetak gol menit ke-80.
Gol itu membuat dua gol RANS Nusantara FC yang pernah dimiliki Raffi Ahmad tak berarti. Dua gol RANS Nusantara FC dicetak Kushyeda Hari Yudo (63') dan Evandro Brandao (90').
Pelatih RANS Nusantara FC Alfredo Vera tidak habis pikir tim asuhannya bisa kalah. Padahal, tim asuhannya memiliki banyak peluang.
“Pada pertandingan ini, pada babak pertama kita ada kesempatan untuk cetak gol duluan melalui penalti, tetapi tidak masuk dan kita tidak tahu mengapa," jelas Alfredo Vera.
BACA JUGA:Hadapi 3 Laga Sisa Liga 1 2023/2024, Ini Pesan Pelatih Rahmad Darmawan untuk Pemainnya
"Lalu kita kebobolan dan kita bisa balas gol, selisih satu gol. Ya semua pemain pasti tahu kondisi tim seperti apa, walaupun kita berusaha menjadi lebih susah,” lanjutnya.
Kepastian RANS Nusantara FC terdegradasi ini membuat Alfredo Vera menjadi pelatih yang dua kali masuk di tengah kompetisi lalu mengantarkan tim untuk turun kasta.
FIX! RANS Nusantara FC Terdegradasi, Pelatih Ini 2 Kali Antarkan Tim Turun ke Liga 2
Kumaidi
Kumaidi
bacakoran.co - siapa saja tim yang terdegradasi ke liga 2 musim depan sudah ada jawaban. ini menyusul kalahnya rans nusantara fc di laga terakhir babak reguler liga 1 2023/2024.
dalam laga terakhir babak reguler selasa (30/4), rans nusantara fc takluk kepada psm makassar 2-3. kekalahan laga yang berlangsung di stadion batakan balikpapan ini membuat rans nusantara fc hanya mampu koleksi 35 poin dari 34 pertandingan yang dijalani selama babak reguler liga 1 bergulir.
modal ini tidak cukup untuk keluar dari zona degradasi. dengan kenyataan ini, maka rans nusantara fc menjadi klub ketiga yang turun kasta ke liga 2.
sebelumnya, dua klub sudah memastikan lebih dulu turun kasta. mereka adalah persikabo 1973 dan bhayangkara fc.
aroma rans nusantara fc akan turun kasta sudah tercium sejak menit ke-43. ini setelah tuan rumah leading melalui yakob sayuri.
pelatih alfredo vera antarkan rans nusantara fc degradasi ke liga 2-rans nusantara fc-
yakob kembali mencatatkan namanya di papan skor melalui gol ekduanya menit ke-45. psm memastikan kemenangan setelah adilson da silva mencetak gol menit ke-80.
gol itu membuat dua gol rans nusantara fc yang pernah dimiliki raffi ahmad tak berarti. dua gol rans nusantara fc dicetak kushyeda hari yudo (63') dan evandro brandao (90').
pelatih rans nusantara fc alfredo vera tidak habis pikir tim asuhannya bisa kalah. padahal, tim asuhannya memiliki banyak peluang.
“pada pertandingan ini, pada babak pertama kita ada kesempatan untuk cetak gol duluan melalui penalti, tetapi tidak masuk dan kita tidak tahu mengapa," jelas alfredo vera.
"lalu kita kebobolan dan kita bisa balas gol, selisih satu gol. ya semua pemain pasti tahu kondisi tim seperti apa, walaupun kita berusaha menjadi lebih susah,” lanjutnya.
kepastian rans nusantara fc terdegradasi ini membuat alfredo vera menjadi pelatih yang dua kali masuk di tengah kompetisi lalu mengantarkan tim untuk turun kasta.
selain rans nusantara fc, sebelumnya dia bawa sriwijaya fc turun kasta ke liga 2 musim 2018. ketika itu dia masuk di tengah kompetisi gantikan rahmad darmawan.
catatan ini membuat prestasi alfredo vera sebagai pelatih yang pernah antarkan persebaya surabaya pormosi ke liga 1 pun ketutup.
rans nusantara turun kasta karena di saat yang sama arema fc seri melawan madura united. kemudian pss sleman menang 1-0 atas persib bandung.
kemenangan pss sleman itu membuat tim asal jogjakarta ini koleksi 39 di akhir musim dan duduki posisi ke-13. kemudian hasil imbang arema dengan madura united membuat mereka mengunci posisi ke-15 dengan poin 38.
kemudian di akhir babak reguler ini memastikan borneo fc, persib bandung, bali united, dan madura united melaju ke babak championship series.