Bencana Alam Tanah Longsor di Sitinjau Lauik Seret 2 Mobil ke Jurang, Gubernur Sumbar Hampir Jadi Korban
Tanah longsor di sitinjau lauik padang-Disway.id-
“Ada 6 orang yang menjadi korban dari terseretnya dua mobil. Satu orang di antaranya terjepit pintu dan kritis, sementara 5 orang lainnya luka-luka. Hingga saat ini, proses evakuasi masih berlangsung. Namun Gubernur dan rombongan mengalami kesulitan karena terbatasnya peralatan dan pencahayaan," Ungkap Mursalim.
Mursalim tidak bisa memastikan apakah saat ini regu penolong telah sampai di lokasi atau belum.
BACA JUGA:Hati Hati Lewat Kelok Hantu Padang Panjang, Jalan Masih Longsor, Ini Himbauan Polisi
Sebab dia tidak ikut dalam rombongan dan hanya menerima laporan via sambungan telepon dari tim humas yang sedang bertugas mengiringi gubernur di lapangan.
"Kita tadi hanya tersambung melalui telepon dengan tim yang di lapangan, itu pun putus-putus. Sebab sinyal di daerah tersebut memang kurang bagus. Tapi yang pasti Gubernur aman dan evakuasi korban saat ini sedang diupayakan," Jelasnya.*