Usai Operasi, Kondisi PM Slovakia Robert Fico Masih Kritis atau Stabil? Simak Penjelasan Wakil PM Taraba!
PM Slovia Robert Fico dilarikan ke rumah sakit dalam kondisi kritis untuk jalani operasi usai diberondong tembakan saat di depan umum.--ap
Seperti diberitakan, upaya pembunuhan dialami Perdana Menteri Perdana Menteri (PM) Slovakia Robert Fico.
Robert Fico menderita cedera serius yang mengancam nyawa setelah diberondong tembakan di depan umum.
BACA JUGA:Rusia Luncurkan Serangan Rudal Besar-besaran ke Ukraina, 12 Orang Tewas - Kyiv.
BACA JUGA:Rudal Jelajah Ukraina menyebabkan Kapal Perang Angkatan Laut Rusia Rusak Parah.
Ini merupakan upaya pembunuhan pertama terhadap seorang pemimpin Eropa dalam lebih dari dua dekade.
Fico harus dilarikan ke rumah sakit dan masih menjalani operasi, dalam kondisi yang “sangat serius” setelah diserang oleh seorang pria berusia 71 tahun ketika meninggalkan ibukota.
Menurut pejabat pemerintah, tersangka penyerangan hanya diidentifikasi sebagai Juraj C dari kota Levice di Slovakia Barat.
Pihak kepolisian percaya dia memiliki motivasi politik yang "jelas".
BACA JUGA:Perayaan Natal, Rusia Serang Kherson, Presiden Ukraina: Teroris Brutal
Fico merupakan tokoh politik dominan di negara Eropa Timur sejak runtuhnya komunisme.
Fico kembali berkuasa tahun lalu sebagai kekuatan oposisi terhadap lembaga-lembaga Uni Eropa di Brussels.
Sikapnya yang ramah terhadap Rusia telah membuatnya berselisih dengan para mitra dan mengancam melemahkan persatuan Uni Eropa dalam membantu Ukraina.
“Apa yang terjadi hari ini adalah bekas luka yang tidak dapat diatasi, yang akan menghantui kita selama bertahun-tahun,” terang Menteri Pertahanan Robert Kalinak kepada wartawan di rumah sakit.
BACA JUGA:Nepal Tangkap Penyelundup Manusia yang Memasok Tentara Rusia di Ukraina