Arsenal Pusing Cari Penyerang Hebat dengan Harga Terjangkau

Arsenal sebenarnya sangat berminat terhadap striker Napoli, Victor Osimhen karena harga yang terlalu tinggi membuat Arsenal harus berpikir ulang untuk merekrutnya--

BACAKORAN.CO – Arsenal terus berburu penyerang tengah untuk menambah daya gedor Meriam London. Tim asuhan Mikel Arteta memang tengah memburu striker RB Leipzig, Benjamin Sesko namun belakangan, The Gunners juga tertarik untuk mendapatkan striker Napoli, Victor Osimhen .

Untuk mendapatkan Osimhen, Arsenal harus berpikir keras karena mereka harus mengeluarkan uang yang banyak untuk mendapatkan tanda tangan dari stiker timnas Nigeria itu. Setidaknya Arsenal harus menyiapkan uang 100 Juta Poundsterling. 

Sebagaimana dilansir oleh Ben Jacobs dari Sky Sport Italia menyebutkan bahwa ada keraguan bagi Arsenal untuk mendapatkan striker berkualitas dengan budget yang terbatas. Dan mereka cukup pusing untuk menambah seorang striker supaya bisa bersaing mendapatkan gelar Liga Inggris.

“Saya pikir Arsenal tengah merasakan kebuntuan untuk mendapatkan penyerang berkualitas. Tapi mereka sudah cukup jelas telah menentukan kriteria penyerang yang mereka inginkan tapi keinginan tersebut seakan sulit untuk direalisasikan,” kata Ben Jacobs. 

BACA JUGA:Waduh Gawat, Baracelona Terancam Tak Bisa Daftarkana 9 Pemain

BACA JUGA:Oh, Ternyata ini Kelemahan Timnas Inggris Kalah dari Islandia

Memang selama ini mereka secara intensif menjalin komunikasi dengan penyerang RB Leipzig, Benjamin Sesko. Arsenal juga mempertimbangkan untuk rencana lainnya dengan mendekati striker muda, Brighton & Hove Albions, Evan Ferguson (19) dan Viktor Gyokeres (26)  dari Sporting Lisbon. 

“Arsenal telah mencoret striker Brentford, Ivan Toney dari list pemain yang diincar. Namun berlakangan Arsenal mulai tertarik dengan Victor Osimhen setelah Chelsea tidak lagi tertarik untuk merekrutnya,” lanjutnya. 

Arsenal memang harus bersabar untuk mendapatkan striker idaman. Apalagi bursa transfer masih lama dibuka dan punya kesempatan untuk mempertimbangkan dan mendekati penyerang tengah yang berkualitas. 

“Tentu bursa transfer masih lama dan Arsenal masih punya banyak waktu untuk melakukan negosiasi dengan pemain mana pun. Namun yang menjadi prioritas Arsenal adalah penyerang muda yang memiliki kualitas di atas rata-rata,” sambungnya. 

Arsenal sangat yakin mendapatkan Benjamin Sesko. Striker timnas Slovenia yang masih berusia 21 tahin ini diprediksi menjadi solusi bagi Arsenal untuk mengatasi problem di lini depan musim nanti. apalagi banderol Sesko  tidak terlalu mahal jika dibandingkan dengan Viktor Osimhen. 

RB Leipzig mematok harga  berkisar 45 Juta Poundsterling. Untuk segera mendapatkan Sesko, Meriam London memberikan tenggat waktu kepada Sesko jika ingin bergabung bersama Arsenal musim depan. 

Arsenal menargetkan bisa mendapatkan Sesko sebelum sang pemain menjalani turnamen pada Piala Eropa 2024 di Jerman. Jika tenggat waktu itu molor maka negosiasi bakal berlangsung lebih lama lagi yakni setelah Piala Eropa 2024. 

Arsenal memang berada di depan untuk mendapatkan Sesko. Bahkan Arsenal sudah menyiapkan proposal untuk mendapatkan striker dengan tinggi badan 195 cm itu. Sebagaimana dilansir oleh The Telegraph, Arsenal berada di pole position untuk menggaet Sesko. 

Arsenal Pusing Cari Penyerang Hebat dengan Harga Terjangkau

zulhanan

zulhanan


bacakoran.co – terus berburu penyerang tengah untuk menambah daya gedor meriam london. tim asuhan memang tengah memburu striker , namun belakangan, the gunners juga tertarik untuk mendapatkan striker ,  .

untuk mendapatkan osimhen, arsenal harus berpikir keras karena mereka harus mengeluarkan uang yang banyak untuk mendapatkan tanda tangan dari stiker timnas nigeria itu. setidaknya arsenal harus menyiapkan uang 100 juta poundsterling. 

sebagaimana dilansir oleh ben jacobs dari sky sport italia menyebutkan bahwa ada keraguan bagi arsenal untuk mendapatkan striker berkualitas dengan budget yang terbatas. dan mereka cukup pusing untuk menambah seorang striker supaya bisa bersaing mendapatkan gelar liga inggris.

“saya pikir arsenal tengah merasakan kebuntuan untuk mendapatkan penyerang berkualitas. tapi mereka sudah cukup jelas telah menentukan kriteria penyerang yang mereka inginkan tapi keinginan tersebut seakan sulit untuk direalisasikan,” kata ben jacobs. 

memang selama ini mereka secara intensif menjalin komunikasi dengan penyerang rb leipzig, benjamin sesko. arsenal juga mempertimbangkan untuk rencana lainnya dengan mendekati striker muda, brighton & hove albions, evan ferguson (19) dan viktor gyokeres (26)  dari sporting lisbon. 

“arsenal telah mencoret striker brentford, ivan toney dari list pemain yang diincar. namun berlakangan arsenal mulai tertarik dengan victor osimhen setelah chelsea tidak lagi tertarik untuk merekrutnya,” lanjutnya. 

arsenal memang harus bersabar untuk mendapatkan striker idaman. apalagi bursa transfer masih lama dibuka dan punya kesempatan untuk mempertimbangkan dan mendekati penyerang tengah yang berkualitas. 

“tentu bursa transfer masih lama dan arsenal masih punya banyak waktu untuk melakukan negosiasi dengan pemain mana pun. namun yang menjadi prioritas arsenal adalah penyerang muda yang memiliki kualitas di atas rata-rata,” sambungnya. 

arsenal sangat yakin mendapatkan benjamin sesko. striker timnas slovenia yang masih berusia 21 tahin ini diprediksi menjadi solusi bagi arsenal untuk mengatasi problem di lini depan musim nanti. apalagi banderol sesko  tidak terlalu mahal jika dibandingkan dengan viktor osimhen. 

rb leipzig mematok harga  berkisar 45 juta poundsterling. untuk segera mendapatkan sesko, meriam london memberikan tenggat waktu kepada sesko jika ingin bergabung bersama arsenal musim depan. 

arsenal menargetkan bisa mendapatkan sesko sebelum sang pemain menjalani turnamen pada piala eropa 2024 di jerman. jika tenggat waktu itu molor maka negosiasi bakal berlangsung lebih lama lagi yakni setelah piala eropa 2024. 

arsenal memang berada di depan untuk mendapatkan sesko. bahkan arsenal sudah menyiapkan proposal untuk mendapatkan striker dengan tinggi badan 195 cm itu. sebagaimana dilansir oleh the telegraph, arsenal berada di pole position untuk menggaet sesko. 

mantan pemain red bull salzburg dibeli oleh rb leipzig pada tahun 2023 saat usianya  masih 19 tahun. leipzig membelinya dengan harga 24 juta euro dengan durasi kontrak selama 5 tahun hingga tahun 2028.

meski masih muda, sesko sudah menjadi pemain reguler bersama rb leipzig musim ini. dari 26 laga sesko telah mencetak 13  gol dari seluruh ajang kompetisi.  diharapkan dengan adana sesko, pelatih arsenal, mikel arteta tidak lagi merasa was-was disalip manchester city selama dua musim terakhir. 

manchester city punya agresivitas gol lebih tinggi dari arsenal di liga inggris. city memiliki erling haaland dan phil foden yang menjadi pencetak gol terbanyak musim ini. 

haaland mencetak 27 gol dan menjadi topskor sementara liga inggris bersama cole palmer dari chelsea juga mencetak 20 gol. phil foden membukukan 14 gol.

sedangkan arsenal menggandalkan buyako saka dan leandro trossard untuk urusan mencetak gol. buyako saka baru menggemas 14 gol sedangkan leandro trossard baru mencetak 8 gol. kedua pemain ini memang menjadi topskor bagai arsenal. (*)

 

Tag
Share