5 Kelebihan Motor Matic Yamaha Fazzio yang Masuk dalam Top List Kategori Motor Classy
kelebihan yamaha fazio--bintang-rejeki.com
BACAKORAN.CO - Siapa nih yang gak kenal dengan motor matic Yamaha Fazzio?
Mulai diluncurkan pada tahun 2022, dengan desain klasik retro dengan sedikit penyesuaian untuk mengikuti perkembangan zaman.
Konsep desain ini dinilai sangat penting karena memungkinkan untuk memperkuat individualitas pengguna.
Selain itu, sepeda motor matic Fazzio juga menjadi model pertama di kategori baru bernama Classy Yamaha.
BACA JUGA:Cari Motor Untuk Oprasional Perusahaan yang Hemat dan Murah? Yuk Simak 5 Rekomendasinya di Sini...
Kategori ini akan setara dengan sepeda motor matic Maxi Yamaha yang terbukti menjadi tulang punggung penjualan.
Tapi sebelum mencoba untuk membelinya, mending simak dulu kelebihan dari motor matic Yamaha Fazzio.
1. Desain
Seperti yang telah disebutkan di atas, sepeda motor matic Yamaha Fazzio didesain agar terlihat klasik namun tetap menarik secara visual.
BACA JUGA:Tak Hanya Murah! 4 Motor Bebek Yamaha ini, Ternyata Irit Bahan Bakar Cocok Banget Buat Ngojol
Beberapa fitur telah diintegrasikan untuk mendukung konsep ini, termasuk lampu depan LED.
2. Banyak fitur yang dimiliki
Salah satu keunggulan utamanya adalah fitur-fitur modern pada sepeda motor.
Ini termasuk speedometer digital sepenuhnya, Y Connect, sistem kunci pintar, soket listrik, sistem start dan stop-start tombol tekan, dan Smart Motor Generation (SMG).