3 Tim Debutan Liga 1 2024/2025 Belum Menjanjikan, Hanya Tim Ini Yang Dapat Poin
Pemain PSBS Biak melakukan koordinasi jelang pertandingan di Liga 1 -lib-
BACAKORAN.CO - Tim debutan Liga 1 2024/2025 belum bisa bersaing di dengan rivalnya di kompetisi kasta tertinggi Indonesia. Hasil laga perdana mereka cukup menjadi bukti.
Tim debutan Liga 1 2024/2025 tidak bisa memenangkan pertandingan di laga perdana mereka. Ketiga tim debutan itu hasil terbaik hanya mampu mengoleksi poin imbang.
Satu-satunya tim debutan yang mampu meraih poin di laga perdana adalah Malut United. Mereka bermain imbang 1-1 melawan tuan rumah Madura United.
Kemudian dua tim debutan lainnya kalah. Tidak asal kalah, tapi juga kalah telak dengan banyak gol.
BACA JUGA:Mantap Rek! Persebaya Langsung Catatkan Rekor Penonton Terbanyak Begitu Liga 1 2024/2025 Mulai
PSBS Biak dengan status sebagai juara Liga 1 2023/2024 dihajar Persib Bandung. PSBS Biak yang awal perjuangan dengan lawatan ke Bandung kalah telak 1-4.
Kemudian Semen Padang yang tampil sebagai tuan rumah juga babak belur. Semen Padang dihajar juara babak reguler Liga 1 2023/2024, Borneo FC dengan skor 1-3.
Hasil ini menempatkan Malut United ada di peringkat ke-9 dengan 1 angka. Adapun PSBS Biak berada di posisi ke-15 dengan 0 angka.
Semen Padang babak belu hadapi Borneo FC di laga perdana LIga 1-lib-
Lalu bagi Semen Padang, kekalahan itu menempatkan mereka berada di posisi ke-13 klasemen sementara dengan 0 poin.
BACA JUGA:Pertaruhan Semen Padang Sebagai Debutan Liga 1 2024/2025, Mampukah Hindari Kekalahan dari Borneo FC?
Kekalahan Semen Padang ini sudah diprediksi sebelum pertandingan berlangsung oleh Pelatih Hendri Susilo. Bahwa dia khawatir pemainnya tidak bisa bermain lepas.
Akibat tidak bisa bermain lepas, para pemain tidak bisa enjoy di pertandingan. Kenyataan ini muncul karena para pemain kurang percaya diri.
"Akhirnya apa yang saya khawatirkan jadi kenyataan. Saya pikir nervous, tidak percaya diri diawal-awal laga itu terlihat sekali sehingga Borneo FC bisa menguasai jalannya pertandingan," jelas Hendri.