NasDem Resmi Batal Dukung Anies, PKS dan PKB Segera Menyusul? Ridwan Kamil di Atas Angin!
Peluang Anies maju di Pilgub Jakarta sangat kecil setelah NasDem resmi batalkan dukungan dan bergabung dengan KIM, sedangkan PKS dan PKB beri sinyal yang sama.--istimewa
BACAKORAN.CO – Peluang Anies Baswedan untuk maju bertarung di pemilihan gubernur (Pilgub) Jakarta 2024 bisa dibilang sudah tertutup.
Pasalnya, saat ini partai politik yang sebelumnya menyatakan dukungan kepada Anies pertimbangkan mengalihkan dukungan.
Bahkan, Partai NasDem telah resmi mengumumkan batal mendukung Anies Baswedan di Pilgub Jakarta 2024.
NasDem lebih memilih bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang akan mengusung Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta 2024.
BACA JUGA:NasDem Tarik Dukungan, Anies Dipastikan Gagal Maju di Pilgub Jakarta 2024? Anak Abah Jangan Sedih!
Sedangkan dua partai lainnya, yakni Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pun telah membuka opsi bergabung dengan KIM.
Jika PKS dan PKB benar-benar mencabut dukungan, maka Anies dipastikan gagal maju di Pilgub Jakarta 2024 jalur partai.
Pasalnya, hanya tersisa Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang saat ini masih mempertimbangkan untuk mendukung Anies di Pilgub Jakarta.
Itu pun belum pasti.
BACA JUGA:Selain Anies dan Ahok, PDIP Pertimbangkan Aktor Ini untuk Bertarung di Pilgub Jakarta 2024!
BACA JUGA:Kejutan! PDIP Akan Usung Anies Baswedan di Pilkada DKI, Anak Abah Gimana Tanggapannya?
PDIP saat ini menyiapkan kader terbaiknya untuk bertarung di Pilgub Jakarta, seperti Basuki Tjahja Purnama dan Rano Karno.
Seperti diketahui, Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh memastikan partainya batal mendukung Anies Baswedan sebagai cagub Jakarta.