3 Masalah Timnas Indonesia U-17 saat Uji Coba Lawan India di Bali
Ekspresi pemain Indonesia U-17 usai mengatasi perlawanan India dalam uji coba di Bali-pssi-
Meski banyak kekurangan, Coach Nova tetap memberikan apresiasi kepaad anak asuhnya. Bahwa mereka sukses mengamankan pertandingan dengan kemenangan.
BACA JUGA:Hadapi Kualifikasi Piala Asia U-17 Oktober Nanti, Coach Nova Arianto Cari Pemain untuk Perkuat Tim
Sekalipun pertandingan ini bertajuk uji coba. Mengingat, kemenangan akan menambah semangat pemain dalam berproses menatap pertandingan selanjutnya.
"Tentu kami apresiasi anak-anak atas kemenangan pada laga uji coba ini," jelasnya.
Timnas Indonesia U-17 saat uji coba melawan India di Bali-pssi-
Indonesia akan kembali uji coba melawan India untuk kali kedua. Laga akan berlangsung pada Selasa (27/8).
Uji coba melawan India ini bagian dari rencana Timnas Indonesia U-17 dalam mempersiapkan diri menatap Kualifikasi Piala Asia U-17 di Kuwait.
Pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-17 akan berlangsung pada 19-27 Oktober 2024.
Sebelum ke Kuwait, Timnas Indonesia U-17 akan jalani persiapan di Spanyol. Uji coba melawan India ini bagian dari rencana Coach Nova mencari komposisi pemain yang akan dibawa ke Spanyol sebagai persiapan akhir sebelum ke Kuwait.
Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-17 Kuwait berada di grup G bersama Australia, Kuwait, dan Kepulauan Mariana Utara.
Di Kualifikasi ada 10 grup. Nantinya hanya 10 juara grup dan lima runner-up terbaik akan melaju ke putaran final Piala Asia U-17 2025.
Piala Asia U-17 2025 akan berlangsung di Arab Saudi pada tanggal 3-20 April 2025.