bacakoran.co

Leo/Bagas Menunggu Lawan di Babak 16 Bear Korea Open 2024, Begini Rencana Mereka

Leo/Bagas mulus melaju ke babak 16 besar Korea Open 2024-pbsi-

BACAKORAN.CO - Ganda putra Indonesia memulai perjuangan di Korea Open 2024 dengan baik. Ini setelah kemenangan mampu dikemas dalam pertandingan yang berlangsung di Mokpo Indoor Stadium Korea, Selasa (27/8). 

Adalah ganda putra pasangan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana yang sukses memulai perjalanan di Korea Cup 2024 dengan kemenangan.

Leo/Bagas memulai laga dengan mengalahkan wakil Taiwan, Ming Che Lu/Tang Kai Wei dengan kedudukan 21-13, 21-16.

Kemenangan ini membuat Leo Carnando senang. Ini karena kemenangan didapat dengan upaya keras. 

BACA JUGA:Indonesia Turunkan 10 Atlet di Korea Open 2024, 2 Ganda Putra Buka Perjuangan Lawan Taiwan

"Alhamdulillah kami bisa tampil di turnamen Korea Open ini. Kami tentu akan memberikan penampilan terbaik, apa pun kondisinya di sini yang rada susah makan," ungkap Leo. 

"Kami tetap bersyukur dan akan fokus menghadapi pertandingan," lanjutnya.


Leo/Bagas belum terbendung di Korea Open 2024-pbsi-

Kata Leo, pada babak kedua nanti akan bertemu pemenang antara ganda Kanada melawan Malaysia. Sebelum melawan mereka, Leo akan memaksimalkan waktu untuk recovery.

"Besok (Rabu) kami bisa rehat tidak tanding. Jadi bisa untuk conditioning dulu," ujarnya. 

BACA JUGA:Fix Tanpa Gelar di Japan Open 2024, Wakil Malaysia Akhiri Perjalanan Leo/Bagas

"Introspeksi dulu masing-masing. Besok pagi kami latihan dan malamnya bisa melihat rekaman video permainan lawan," terangnya.

Bagas Maulana menambahkan bahwa pengalaman membantunya memenangkan laga ini. Sebelumnya, dia pernah ketemu wakil Taiwan ini saat masih bertandem dengan Muhammad Shohibul Fikri.

"Dulu dengan Fikri saya pernah bertemu lawan. Jadi ada gambarannya. Di pertandingan tadi pada game pertama memang lebih mudah dibanding game kedua," jelasnya. 

Leo/Bagas Menunggu Lawan di Babak 16 Bear Korea Open 2024, Begini Rencana Mereka

Kumaidi

Kumaidi


bacakoran.co - ganda putra indonesia memulai perjuangan di korea open 2024 dengan baik. ini setelah kemenangan mampu dikemas dalam pertandingan yang berlangsung di mokpo indoor stadium korea, selasa (27/8). 

adalah ganda putra pasangan leo rolly carnando/bagas maulana yang sukses memulai perjalanan di korea cup 2024 dengan kemenangan.

leo/bagas memulai laga dengan mengalahkan wakil taiwan, ming che lu/tang kai wei dengan kedudukan 21-13, 21-16.

kemenangan ini membuat leo carnando senang. ini karena kemenangan didapat dengan upaya keras. 

"alhamdulillah kami bisa tampil di turnamen korea open ini. kami tentu akan memberikan penampilan terbaik, apa pun kondisinya di sini yang rada susah makan," ungkap leo. 

"kami tetap bersyukur dan akan fokus menghadapi pertandingan," lanjutnya.


leo/bagas belum terbendung di korea open 2024-pbsi-

kata leo, pada babak kedua nanti akan bertemu pemenang antara ganda kanada melawan malaysia. sebelum melawan mereka, leo akan memaksimalkan waktu untuk recovery.

"besok (rabu) kami bisa rehat tidak tanding. jadi bisa untuk conditioning dulu," ujarnya. 

"introspeksi dulu masing-masing. besok pagi kami latihan dan malamnya bisa melihat rekaman video permainan lawan," terangnya.

bagas maulana menambahkan bahwa pengalaman membantunya memenangkan laga ini. sebelumnya, dia pernah ketemu wakil taiwan ini saat masih bertandem dengan muhammad shohibul fikri.

"dulu dengan fikri saya pernah bertemu lawan. jadi ada gambarannya. di pertandingan tadi pada game pertama memang lebih mudah dibanding game kedua," jelasnya. 


leo/bagas saat berjuang hadapi pasangan taiwan di korea open 2024 -pbsi-

"hal ini mungkin karena di awal game, lawan tidak tahu bagaimana pola kami sebagai pasangan baru sehingga poinnya agak jauh," ucapnya.

kata bagas, memasuki game kedua cara main lawan lebih siap. mereka bisa mengantisipasi permainan pasangan indonesia. 

"bisa kena sana-sini dan poinnya lebih ketat. untuk bahan evaluasi sebagai pasangan baru, yang perlu ditambah adalah segi komunikasinya," terangnya. 

"sebagai partner baru, kami memang harus sering-sering berkomunikasi. ini agar permainan kami makin bertambah bagus," jelasnya.

Tag
Share