RESMI! Pendaftaran CPNS 2024 Diperpanjang, Pelamar Kini Bebas Pilih Materai Tempel atau E-Materai
Seleksi CPNS 2024 Kini Bisa Pilih Gunakan Materai Tempel atau E-Materai--Ist
BACAKORAN.CO - Kabar gembira bagi para pelamar CPNS 2024.
Setelah ramai diperbincangkan bahwa situs pembelian e-meterai mengalami gangguan karena tingginya jumlah pengguna, pemerintah akhirnya memberikan solusi yang dinanti-nanti.
Mulai tanggal 5 September 2024, tepatnya pukul 20.00 WIB, pelamar CPNS sudah bisa memilih menggunakan materai tempel atau e-meterai dalam proses pendaftaran.
Sebelumnya, banyak pelamar CPNS mengeluhkan sulitnya mengakses situs pembelian e-meterai, yang mengakibatkan mereka kesulitan melengkapi berkas administrasi.
BACA JUGA:Cihuy! Sintya Marisca Langsung Bilang Begini Saat dapat Lampu Hijau dari Umi Pipik, Abidzar Malah...
Kekhawatiran ini meningkat karena batas akhir pendaftaran awalnya ditetapkan pada 6 September 2024.
Namun, dengan pertimbangan masalah teknis yang terjadi, pemerintah akhirnya memperpanjang batas waktu pendaftaran hingga tanggal 10 September 2024.
Keputusan untuk memperbolehkan penggunaan materai tempel memberikan kemudahan bagi pelamar yang kesulitan mengakses e-meterai.
Lihat postingan ini di Instagram
Sebelumnya, para pelamar harus menggunakan e-meterai untuk kebutuhan administrasi pendaftaran.
BACA JUGA:Wakil Menteri BUMN Ungkap Situs E-Materai untuk CPNS Susah Diakses, Ternyata ini Penyebabnya...
Namun karena gangguan teknis yang terjadi, banyak dari mereka yang merasa terhambat dalam proses tersebut.
Dengan adanya pilihan penggunaan materai tempel, para pelamar kini bisa lebih leluasa melengkapi persyaratan tanpa harus khawatir dengan keterbatasan akses e-meterai.