Akun Fufufafa Dinilai Adu Domba, Situs Gerindra.org Resmi Dilaporkan ke Polda Metro Jaya
Akun Fufufafa Dinilai Adu Domba, Situs Gerindra.org Resmi Dilaporkan ke Polda Metro Jaya--
Tidak hanya dari Indo Digital Volunteer, DPP Gerindra pun mengambil langkah serius terhadap kasus ini.
Ketua Harian DPP Gerindra, Ahmad Suami Dasco, meminta agar Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) segera memblokir situs gerindra.org.
BACA JUGA:Buntut Kematian Aulia Risma, Dekan FK Undip Akhirnya Meminta Maaf, Ini Pernyataannya!
BACA JUGA:Pihak Kepolisian Klaim Telah Kantongi Identitas Terduga Pelaku Pembunuhan Nia Kurnia Sari, Benarkah?
Menurut Dasco, situs tersebut jelas-jelas berusaha memancing keributan dan mengadu domba.
"Sudah jelas ini adu domba, jadi kita akan ambil tindakan tegas. Apalagi, ini terkait partai kami yang dicatut untuk menyebarkan berita tidak benar," tegas Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta pada Jumat, 13 September 2024.
Dasco juga menegaskan bahwa situs gerindra.org bukan milik partai.
Situs resmi partai Gerindra adalah gerindra.id, sementara situs palsu ini diduga sengaja diciptakan untuk menebar fitnah dan adu domba di kalangan masyarakat.
BACA JUGA:Resmi! Anindya Bakrie Jadi Ketua Umum Kadin Tahun 2024-2029, Begini Langkah Awalnya...
"Kemarin ramai soal akun yang mencatut nama Mas Gibran, sekarang muncul lagi dengan nama Gerindra. Kami pastikan, akun ini tidak ada hubungannya dengan kami. Kami sudah laporkan ke Kominfo dan instansi terkait untuk segera ditindaklanjuti sesuai dengan aturan," tambahnya.
Dengan adanya laporan resmi ke pihak berwajib dan permintaan blokir dari Kemenkominfo, diharapkan provokasi dan fitnah yang disebarkan melalui situs gerindra.org bisa segera dihentikan.
Langkah ini diambil untuk menjaga stabilitas politik dan sosial, terutama di masa-masa transisi kepemimpinan yang sensitif seperti saat ini.
Kasus ini juga menjadi pengingat pentingnya literasi digital dan kehati-hatian dalam menyaring informasi di media sosial dan internet.