Keren, Mantan Striker MU ini Jadi Pemain Termahal di Liga Yunani
Mantan penyerang Manchester United, Anthony Martial resmi menjadi pemain AEK Athens --
BACAKORAN.CO – Kesabaran mantan striker Manchester United, Anthony Martial untuk mendapatkan klub baru membuah hasil. Pemain asal Prancis berusia 28 tahun ini sudah resmi digaet oleh salah satu raksasa Liga Yunani, AEK Athens.
Kabar tersebut telah diunggah oleh AEK Athens di media sosial resmi milik klub dengan menulis kata-kata yang sangat mencolok. “Sang Penyihir sudah datang,” tulis AEK Athens di X (Twitter) dengan menyertakan foto Anthony Martial dengan memakai jersey AEK Athens.
Mereka juga mengumumkan kedatangan Anthony Martial di Bandara Internasional Athena sekitar pukul 20.40 waktu setempat. Kabar tersebut membuat fans AEK Athens heboh dan ingin menyambut kedatangan Anthony.
Setelah 9 musim berseragam Manchester United, Anthony Martial dilepas dengan status pemain bebas transfer. Dia telah tampil sebanyak 317 pertandingan dengan mencetak 90 gol dari semua ajang kompetisi bersama United.
Pada musim lalu, Anthony Martial hanya tampil sebanyak 19 pertandingan. Namun sejak kekalahan atas Bournemouth dengan skor 0-3 pada tanggal 9 Desember 2023 lalu, Martial tidak lagi diturunkan oleh pelatih Erik ten Hag.
Selama hampir tiga bulan lebih, Anthony Martial sangat kesusahan mencari klub baru. Dia sempat dikaitkan dengan salah satu klub Brasil, Flamengo. Namun rumor tersebut tidak terealisasi dengan baik.
Akhirnya AEK Athens datang dengan tawaran menggiurkan. Negosiasi berlangsung sangat alot dan terjadi kesepakatan. AEK Athens telah menyiapkan kontrak dengan durasi selama tiga musim dan sanggup memberikan gaji sebesar 2,5 Juta Euro per-musim.
BACA JUGA:Manchester United Blunder, Chelsea Girang Bukan Kepalang
BACA JUGA:Ronaldo Minta Al-Nassr Rekrut Zenedine Zidane
Sebagaimana dilansir olehh SPORT24 menyebutkan total gaji yang akan diterima oleh Martial sebesar 7,5 Juta Euro selama tiga musim. Nominal tersebut menjadikan Martial akan menjadi pemain termahal dalam sejarah AEK Athens.
Sebelumnya gaji tertinggi di AEK Athens dipegang oleh Erik Lamela dengan bayaran 2 Juta Euro per-musim. Di AEK Athens ada beberapa pemain yang pernah merumput di Liga Premier Inggris seperti Erik Lamela, Roberto Pereyra, Nordin Amrabat, dan mantan kiper Brentford, Thomas Strakosha.
Proses transfer ini selesai dan Martial resmi bergabung dengan AEK Athens, ia akan bertemu kembali dengan dua mantan rekan setimnya yang juga berkarier di Yunani. Shola Shoretire dan Facundo Pellistri, yang sama-sama pernah bermain di Manchester United.
BACA JUGA:Guardiola: Saya 11 Tahun di Barcelona Cetak 11 Gol, Anak ini 4 Laga Cetak 9 Gol
BACA JUGA:Setelah Menikah, Endrick Janji Berhati-hati Komen di Medsos