Kecolongan Lagi, Kali ini 6 Juta Data NPWP Berhasil Dibocorkan Oleh Bjorka, Begini Menurut Sri Mulyani...
data npwp kembali dibocorkan hacker--pontas.id
BACAKORAN.CO - Kecolongan lagi, beredar di media sosial diduga 6 juta data nomor pokok wajib pajak atau NPWP dibocorkan peretas atau hacker yang sebelumnyapernah viral.
Mungkin kamu sudah tidak asing lagi dengan nama Bjorka salah satu hacker yang viral.
Data yang diduga bocor itu disebut termasuk milik Presiden Joko Widodo (Jokowi) serta dua anaknya, yaitu Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep.
Menanggapi hal itu, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani mengaku sudah memerintahkan jajarannya untuk mengecek hal tersebut.
BACA JUGA:Akun WhatsApp Dibajak? Ini 6 Cara Mudah Pulihkan Akun WA yang Diretas, Bikin Hacker ke Gocek!
"Kita sedang... Saya sudah minta Pak Dirjen Pajak dan seluruh pihak ke Kemenkeu untuk lakukan evaluasi terhadap persoalannya. Nanti akan disampaikan penjelasannya ya oleh Pak Dirjen Pajak dan tim IT-nya," kata Sri Mulyani.
Tidak ada keterangan lebih lanjut yang disampaikan Sri Mulyani terhadap kasus hacker ini.
Kepastian mengenai benar tidaknya 6 juta data NPWP itu juga belum jelas.
Namun, informasi awal mengenai hal itu sebelumnya disampaikan Teguh Aprianto melalui akun X (dulu Twitter) @secgron.
BACA JUGA:BSSN Ungkap Kronologi PDNS Diretas Hacker, Bermula dari…
Komunitas yang melawan kejahatan siber, menampilkan tangkapan layar yang diduga berisi data NPWP.
Teguh mengatakan ada 6 juta data NPWP yang diperjualbelikan dengan harga sekitar Rp 150 juta.