Unggul Segalanya Atas Timor Leste U20, Indonesia Harusnya Pesta Gol
Pemain Timnas Indonesua U20 Kadek Arel saat berebut bola atas melawan Maladewa-pssi-
BACAKORAN.CO - Timnas Indonesia U20 akan jalani laga kedua Kualifikasi Piala Asia U20 melawan Timor Leste U20. Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Madya Senayan pada 27 September 2024.
Indonesia U20 jelas unggul segalanya atas Timor Leste U20. Dari sisi kualitas pemain, pemain Indonesia U20 lebih matang ketimbang lawan.
Kemudian dari sisi peringkat, Indonesia jauh di atas Timor Leste. Indonesia ada di posisi 133 sementara Timor Leste tercecer di peringkat ke-196.
Perbedaan peringkat ini berimbas pada hasil pertemuan kedua tim di lapangan. Timor Leste U20 pernah dihajar Indonesia dengan skor telak 4-0 pada 19 September 2022.
BACA JUGA:Ini 11 Pemain Starter Timnas Indonesia di Laga Perdana Kualifikasi Piala Asia U20 Melawan Maladewa
Kejadian itu tersaji pada Kualifikasi Piala Asia U20 2023 Uzbekistan. Ketika itu, Hokky Caraka cetak hat-trick dan satu gol lagi disumbangkan oleh Rabbani Tasnim.
Nah, jelang pertandingan 27 September nanti, Indonesia dalam posisi lebih baik. Pasukan Muda Merah Putih sukses mengamankan kemenangan perdana Kualifikasi Piala Asia U20 2025.
Ekspresi Aditya Warman usai cetak gol ke gawang Maladewa -pssi-
Ini setelah Timnas Indonesia U20 sukses kalahkan Maladewa U20 dengan kedudukan 4-0 (0-0)
Sementara Timor Leste U20 dalam posisi kurang baik karena mereka membuka Kualifikasi Piala Asia U20 2025 dengan kekalahan 1-3 atas Yaman U20.
BACA JUGA:Besok Berjuang di Kualifikasi Piala Asia U20 2025, Ini Pesan Indra Sjafrie ke Pemain
Tiga gol Yaman U20 dicetak oleh brace Abdulaziz Awadh Masnon dan satu gol dari Abdulrahmad Al Khadher.
Sedangkan satu gol Timor Leste U20 dicetak oleh Alexandro Lemos.
Timor Leste U20 di ajang ini menurunkan komposisi terbaiknya. Mereka mempercayakan Pablo Macario sebagai kiper.