bacakoran.co

Jangan Kaget, Indonesia Sudah 3 Kali Dikerjai Wasit Asia Sepanjang 2024, Ini Daftarnya

Wasit Ahmed Abu bakar Al Kaf (bawa bola) saat foto bersama sebelum pertandingan Indonesia lawan Bahrain.-pssi-

Keputusan ini juga ada keterlibatan wasit VAR Sivakorn Pu-Udom. Wasit VAR asal Thailand ini juga masuk dalam daftar protes PSSI ke AFC.

BACA JUGA:Ingin Poin 3? Ini 4 Pemain Bahrain Yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia di Stadion Nasional

Dalam laga ini, Timnas Indonesia juga dikerjai saat berangkat ke stadion. Perjalanan dari hotel yang biasanya ditempuh dalam 8-10 menit, jelang laga itu harus jalani perjalanan 20 menit sehingga pemain telat sampai ke stadion yang berimbas pada mood pemain dalam menjalani persiapan.    

Protes ini ikut menjaga langkah Indonesia melangkah jauh di Piala Asia U23. Bahkan mereka hampir tampil di Olimpiade jika tidak menyerah di babak playoff.

Mampukah protes PSSI kepada AFC saat Indonesia berjuang ke Piala Dunia 2026 membuahkan hasil manis? Patut kita lihat sampai akhir perjuangan kualifikasi. 

Di Zona Asia, babak kualifikasi Piala Dunia 2026 menawarkan 8,5 tiket. 8 tiket diperebutkan melalui Ronde 3 dan Ronde 4. Kemudian setengah lagi diperebutkan di babak playoff melawan tim asal konfederasi lain.   

Piala Dunia 2026 nanti akan berlangsung di 16 kota di tiga negara, Amerika serikat, Kanada, dan Meksiko. Total peserta adalah 48 tim.

Jangan Kaget, Indonesia Sudah 3 Kali Dikerjai Wasit Asia Sepanjang 2024, Ini Daftarnya

Kumaidi

Kumaidi


bacakoran.co - timnas indonesia menjadi langganan dikerjai wasit asia. kontroversial pertandingan indonesia melawan bahrain di kualifikasi piala dunia 2026 zona asia bukan kali pertama dialami indonesia.

timnas indonesia merasa dikejai wasit asal oman, ahmed abu bakar al kaf saat memimpin pertandingan bahrain melawan indonesia pada 10 oktober 2024. 

ini karena wasit al kaf tidak meniup pluit tanda akhir pertandingan usai tambahan waktu 6 menit di masa injury time. dia membiarkan pertandingan berlangsung hingga menyentuh menit 90+9.

kebetulan dia mengakhiri pertandingan setelah bahrain mencetak gol penyeimbang. di pertandingan itu pun akhirnya kemenangan indonesia yang sudah di depan mata, buyar. 

pertandingan berakhir dengan skor 2-2. padahal sebelum gol yang tercipta di menit 90+9 itu, indonesia masih unggul 2-1. 

gol melalui perpanjangan waktu yang melewati jatah yang diberikan itu pun melukai semua pecinta sepak bola indonesia. hasil imbang ini membuat indonesia gagal penuhi target menang di kandang bahrain. 


pemain indonesia saat melakukan pemanasan sebelum latihan di bahrain-pssi-

kegagalan ini membuat hitung-hitungan nabung poin untuk ke piala dunia 2026 berantakan. indonesia menargetkan modal 15 angka ke piala dunia 2026 yang dari perencanaan ini, 6 poin dikumpulkan dari dua kali melawan bahrain.

kemudian 6 poin saat dua kali hadapi china. selebihnya akan dicari saat melawan tim-tim kuat lainnya macam jepang, arab saudi, dan australia. 

dengan buyarnya skenario ini, usai gagal di bahrain maka perhitungan 15 poin pun berubah. dipastikan, shin tae yong akan berpikir keras memenuhi target lolos piala dunia 2026 sebagai timbal balik dipenuhinya semua keinginan untuk naturalisasi pemain.  

saat ini, sudah 13 pemain naturalisasi memperkuat timnas indonesia yang dibawa berjuang ke bahrain dan china. mereka adalah maarten paes, jay idzes, mees hilgers, sandy walsh, shayne pattynama, ivar jenner, thom haye, nathan tjoe, calvin verdonk, eliano reijnders, ragnar oratmangoen, jordi amat, dan rafael struick. 

sebelum dikerjai di bahrain, indonesia juga pernah jadi bulan-bulanan wasit asia di ajang piala asia. 

kejadiannya tersaji pada pertandingan indonesia melawan irak di piala asia 2023 yang berlangsung pada 15 januari 2024. 

pada laga perdana penyisihan grup d yang berlangsung di stadion ahmed bin ali  itu, indonesia protes dengan gol kedua irak yang dicetak osman rashid. ini karena sebelum gol terjadi, sudah ada pemain irak yang offside terlebih dulu. 

gol itu sempat ditinjau var. namun keputusan akhir tetap mengesahkan gol berbau offside tersebut. 

pada laga ini, pertandingan dipimpin wasit asal uzbekistan, tantashev ilgiz dan wasit var sivakorn pu-udom. dan pertandingan berakhir dengan kemenangan irak dengan skor 3-1.


timnas indonesia saat bertanding melawan irak di piala asia di qatar. laga ini dipimpin wasit asal uzbekistan, tantashev ilgiz.-pssi-

pssi pun melancarkan protes dari kejadian ini ke afc. protes ini diharapkan hindarkan indonesia dari kesewenang-wenangan wasit di laga selanjutnya. 

protes itu berhasil, indonesia akhir terjaga peluangnya lolos ke babak selanjutnya. indonesia pun cetak sejarah dengan kali pertama lolos babak 16 besar piala asia pada edisi 2023 yang digelar pada . 

timnas indonesia kembali dikerjai saat berjuang di piala asia u23. ketika itu timnas indonesia melawan tuan rumah qatar.

pertandingan berlangsung di stadion jassim bin hamad pada senin, 15 april 2024. indonesia di laga itu akhirnya kalah 0-2 melalui gol penalti khalid ali sabah (45+1) dan eksekusi tendangan bebas ahmad al raqi (54'). 

saat itu, wasit yang terkesan mengerjai indonesia adalah wasil asal tajikistan, . salahs atu keputusannya yang kontroversial adalah kartu merah yang diberikan kepada ivar jenner.

jenner dianggap menginjak pemain qatar. namun dalam rekaman pertandingan, justru jenner berusaha menghindari kaki pemain qatar saat melangkah sehingga tidak menginjaknya. 

sepatu jenner hanya nyerempet ke paha pemain qatar. hanya wasil kabirov terkecoh dengan ekspresi kesakitan pemain qatar sehingga kartu merah keluar untuk ivar jenner.  


timnas indonesia u23 saat bertanding melawan qatar di piala asia u23. laga ini dipimpin wasit asal tajikistan, nasrullo kabirov.-pssi-

keputusan ini juga ada keterlibatan wasit var sivakorn pu-udom. wasit var asal thailand ini juga masuk dalam daftar protes pssi ke afc.

dalam laga ini, timnas indonesia juga dikerjai saat berangkat ke stadion. perjalanan dari hotel yang biasanya ditempuh dalam 8-10 menit, jelang laga itu harus jalani perjalanan 20 menit sehingga pemain telat sampai ke stadion yang berimbas pada mood pemain dalam menjalani persiapan.    

protes ini ikut menjaga langkah indonesia melangkah jauh di piala asia u23. bahkan mereka hampir tampil di olimpiade jika tidak menyerah di babak playoff.

mampukah protes pssi kepada afc saat indonesia berjuang ke piala dunia 2026 membuahkan hasil manis? patut kita lihat sampai akhir perjuangan kualifikasi. 

di zona asia, babak kualifikasi piala dunia 2026 menawarkan 8,5 tiket. 8 tiket diperebutkan melalui ronde 3 dan ronde 4. kemudian setengah lagi diperebutkan di babak playoff melawan tim asal konfederasi lain.   

piala dunia 2026 nanti akan berlangsung di 16 kota di tiga negara, amerika serikat, kanada, dan meksiko. total peserta adalah 48 tim.

Tag
Share