Liam Payne, Eks Personel One Direction Tewas Jatuh dari Balkon Hotel, Sengaja atau Kecelakaan?
Banyak polisi dan penggemar berdatangan ke lokasi tewasnya Liam Payne, eks personel One Direction di salah satu hotel Buenos Aires, Argentina.--istimewa
Suasana di sekitar hotel sangat ramai, dengan banyak orang yang berkumpul di luar gedung.
Beberapa jam kemudian, area tersebut ditutup oleh polisi dan tim layanan darurat.
Salah seorang saksi mata, Hernan Palazzo, yang bekerja di sekitar lokasi kejadian, mengatakan kepada media lokal Todo Noticias TV jika kejadian ini sangat mengguncang lingkungan sekitar.
Banyak polisi dan penggemar yang berdatangan. Ini sungguh menyedihkan," terangnya.
Hingga kini, pihak label musik Payne, Republic Records, serta Universal Music Group, belum memberikan pernyataan resmi terkait peristiwa ini.
Namun, stasiun televisi MTV telah menyampaikan rasa duka melalui media sosial (medsos) mereka.
BACA JUGA:Profil Happy Salma, Artis Cantik yang Dinikahi Bangsawan Bali hingga Rela Pindah Agama
"Kami sangat berduka atas kepergian Liam Payne hari ini. Doa kami bersama keluarga, orang-orang terdekat, dan para penggemarnya di seluruh dunia," tulis MTV di akun X--dulunya Twitter.
One Direction sendiri merupakan salah satu boyband terpopuler di dunia sejak dibentuk pada tahun 2010.
Grup ini terdiri dari Liam Payne, Niall Horan, Harry Styles, Louis Tomlinson, dan Zayn Malik, dan berhasil menarik perhatian publik setelah tampil di ajang pencarian bakat The X Factor.
Pada tahun 2016, One Direction mengumumkan mereka akan rehat tanpa batas waktu, meski tidak secara resmi bubar.