Mohon Maaf! Menpan RB Ungkap Penyebab Ribuan Honorer Tersingkir dari Seleksi PPPK 2024
Ribuan Honorer gagal seleksi PPPK 2024 MenPANRB ungkap penyebabnya--YouTube/Kang Edi Channel
Pada tahap ini, seleksi hanya terbuka untuk tiga kategori pelamar: pelamar prioritas, eks tenaga honorer kategori 2 (XTHK2), dan tenaga honorer yang terdaftar di database BKN.
BKN mengimbau agar pendaftaran dilakukan segera untuk menghindari risiko server down atau error yang meningkat mendekati batas akhir pendaftaran.
BACA JUGA:Buruan! Pendaftaran PPPK 2024 Hampir Tutup, Siap Ujian? Yuk Download PDF Soal Ujiannya
BACA JUGA:PPPK 2024 Tahap Pertama Akan Segera Ditutup, BKN Ingatkan Pelamar Wajib Pakai Materai ini
Ribuan Tenaga Honorer Tidak Memenuhi Syarat
Informasi terbaru dari BKN menunjukkan bahwa ribuan tenaga honorer pada tahap pertama dinyatakan tidak memenuhi syarat (TMS).
Banyak dari mereka gagal melanjutkan proses karena tidak teliti membaca buku pedoman pendaftaran atau melakukan kesalahan dalam pengisian data.
Pelamar diharapkan untuk lebih berhati-hati dalam memahami aturan yang berlaku agar tidak gagal di awal proses.
"Pastikan semua syarat dipenuhi, jangan sampai kesalahan kecil menghambat langkah Anda menjadi ASN PPPK," demikian imbauan dari BKN.
BACA JUGA:Daftar 8 Instansi Pemerintah dengan Formasi PPPK 2024 Terbesar, Cek Disini Rinciannya!
Kelulusan P3K 2024 Bukan Berdasarkan Passing Grade
Tahun ini, Menpan RB menetapkan bahwa kelulusan seleksi PppK 2024 tidak berdasarkan passing grade seperti tahun-tahun sebelumnya.
Penetapan kelulusan didasarkan pada sistem prioritas dengan urutan sebagai berikut: pelamar prioritas, eks THK2, tenaga honorer yang terdaftar di database BKN, dan non-ASN yang bekerja di instansi pemerintah lebih dari dua tahun.
Hal ini menjadi kabar baik bagi tenaga honorer yang masuk dalam urutan prioritas. Namun, bagi mereka yang tidak memenuhi syarat atau tidak termasuk dalam kategori prioritas, langkah menjadi ASN PppK tahun ini harus tertunda.
BACA JUGA:Mau Daftar PPPK Kemlu 2024? Simak Link Unduh Surat Lamaran dan Penjelasannya!
BACA JUGA:Lolos Seleksi PPPK 2024? Ini 7 Penghargaan yang Diterima Honorer dari Negara!