bacakoran.co - mengkonfirmasi bahwa dua tentara mereka tewas dalam serangan udara yang dilancarkan oleh israel pada sabtu, 26 oktober 2024.
dalam pernyataan resmi yang disampaikan oleh militer iran, kedua tentara tersebut dianggap sebagai pahlawan yang gugur saat membela kedaulatan negara mereka.
meskipun identitas para yang tewas tidak diungkapkan, kejadian ini menambah ketegangan yang sudah meningkat di wilayah tersebut.
serangan yang dimulai sekitar pukul 02:30 waktu setempat itu mengguncang beberapa lokasi, termasuk ibu kota teheran serta provinsi khuzestan dan ilam.
menurut laporan, meskipun terdapat kerusakan kecil pada beberapa fasilitas militer, militer iran menyatakan bahwa mereka berhasil menggagalkan sebagian besar serangan israel.
sumber keamanan setempat melaporkan bahwa ledakan terdengar di beberapa wilayah, menandai bahwa serangan tersebut cukup signifikan.
di sisi lain, militer mengklaim bahwa serangan tersebut menargetkan fasilitas produksi rudal di iran.
lebih dari 100 jet tempur, termasuk pesawat tempur f-35, dikerahkan dalam operasi ini, yang menempuh jarak hingga 2.000 kilometer sebelum kembali ke israel.
serangan ini merupakan respons israel terhadap peluncuran rudal yang dilancarkan oleh iran ke wilayah mereka awal bulan ini, menandai eskalasi terbaru dalam ketegangan antara kedua negara.
situasi ini memicu kekhawatiran akan potensi konflik yang lebih luas di kawasan yang sudah bergolak ini.
kedua negara kini berada dalam keadaan siaga tinggi, dan dunia mengamati perkembangan situasi dengan penuh perhatian.
menyatakan siap membalas serangan rudal yang dilancarkan sejak jumat (25/10) malam.
menurut laporan kantor berita tasnim, yang mengutip seorang pejabat tinggi iran, pasukan pertahanan israel () mengumumkan bahwa pihaknya telah menyerang target-target militer iran.
sebagai balasan atas serangan iran sebelumnya terhadap negara yahudi itu pada 1 oktober.
menurut cbs news yang mengutip seorang sumber, serangan israel terhadap iran hanya sebatas pada target militer, bukan fasilitas nuklir atau minyak.
sementara itu, kantor berita fars melaporkan bahwa israel menyerang sejumlah pangkalan militer di wilayah barat dan barat daya teheran.
dampak serangan israel ke iran--antara news
tasnim juga melansir bahwa pusat-pusat militer garda revolusi iran () di kedua wilayah itu tidak mengalami kerusakan.
seorang koresponden sputnik melaporkan bahwa pada sabtu sekitar pukul 04.25 pagi waktu setempat (10.30 wib), suara rentetan ledakan terdengar selama sekitar satu menit dari kedutaan besar rusia di teheran.
sebelumnya, perang antara semakin memanas, israel mengumumkan telah melancarkan serangan presisi terhadap sasaran militer di .
hal itu dilakukan sebagai balasan atas serangan yang dilakukan oleh iran beberapa waktu lalu.
menurut pernyataan dari militer israel, serangan ini dilakukan sebagai respons atas serangan rudal balistik dari iran pada 1 oktober.
"dalam menanggapi serangan yang terus-menerus dari rezim iran terhadap negara israel - saat ini pasukan pertahanan israel () sedang melakukan serangan presisi terhadap sasaran militer di iran," demikian pernyataan militer israel.
sejak serangan besar pada 7 oktober 2023, israel telah terlibat dalam konflik intensif dengan hamas yang didukung oleh iran di gaza.
serta memperluas operasi militernya ke untuk menjaga perbatasan utara dari serangan hizbullah yang didukung iran.
juru bicara militer israel daniel hagari meminta masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati mengingat ketegangan yang meningkat.
media pemerintah iran pada hari yang sama melaporkan bahwa ledakan kuat terdengar di sekitar ibu kota, teheran, tanpa memberikan rincian penyebab ledakan tersebut.
"beberapa menit lalu, suara ledakan keras terdengar di sekitar taheran, namun sumber suara tersebut belum jelas," seperti dilaporkan oleh negara iran.
selain itu, seorang reporter afp juga mengonfirmasi mendengar suara ledakan di teheran.
media suriah, , melaporkan bahwa pertahanan udara suriah telah mencegat target musuh di dekat ibu kota, damaskus.
ditambah dengan suara ledakan juga terdengar di sekitar damaskus meskipun sumber pasti belum diklarifikasi oleh pihak terkait.
amerika serikat turut menanggapi serangan ini dengan menyatakan bahwa tindakan israel merupakan "bentuk pertahanan diri" atas serangan iran.
juru bicara dewan keamanan nasional as sean savett menegaskan bahwa serangan yang dilakukan sekutu mereka, israel, terhadap target militer di iran adalah bentuk pembelaan diri yang sah.