bacakoran.co - terpilihnya sebagai presiden amerika serikat membawa angin segar bagi israel.
sejak masa kepemimpinannya, trump telah mengeluarkan kebijakan-kebijakan yang sangat mendukung negara tersebut.
yang sekaligus menimbulkan berbagai kontroversi, baik di dunia internasional maupun di kalangan masyarakat palestina.
dari perjanjian abraham hingga kebijakan pengakuan atas yerusalem dan dataran tinggi golan.
berikut adalah empat langkah kontroversial trump yang menunjukkan dukungannya kepada israel.
1. perjanjian abraham
pada pertengahan agustus 2020, donald trump memperkenalkan perjanjian abraham yang menjadi salah satu pencapaian besar dalam masa pemerintahannya.
perjanjian ini berhasil memfasilitasi normalisasi hubungan diplomatik antara israel dan beberapa negara arab, termasuk uni emirat arab (uea), bahrain, maroko, dan sudan.
hal ini menandakan berakhirnya permusuhan panjang antara israel dan negara-negara arab.
namun, meskipun dinilai sebagai langkah diplomatik yang bersejarah, perjanjian ini mendapat dari kelompok palestina dan hamas.
mereka merasa dikhianati oleh negara-negara arab yang dianggap melupakan perjuangan palestina demi kepentingan ekonomi dan politik.
salah satu keberhasilan utama perjanjian ini adalah membuka jalur perdagangan dan kerja sama militer antara negara-negara penandatangan dan israel, yang semakin memperkuat pengaruh negara tersebut di kawasan.
2. pengakuan yerusalem sebagai ibu kota israel dan pemindahan kedutaan as
pada desember 2017, trump mengumumkan bahwa amerika serikat mengakui yerusalem sebagai ibu kota israel dan berencana memindahkan kedutaan besarnya dari tel aviv ke yerusalem.
keputusan ini menimbulkan kontroversi internasional yang sangat besar.
yerusalem telah menjadi pusat sengketa antara israel dan palestina sejak lama, dengan palestina menginginkan yerusalem timur sebagai ibu kota mereka.
keputusan trump ini bertentangan dengan banyak resolusi internasional yang menganggap yerusalem timur sebagai wilayah yang diduduki.
beberapa negara arab dan negara-negara muslim lainnya menentang keras keputusan ini.
yang dianggap sebagai dukungan terang-terangan kepada klaim israel atas seluruh yerusalem.
3. pengakuan dataran tinggi golan sebagai wilayah israel
pada 2019, mengambil langkah yang lebih kontroversial dengan mengakui dataran tinggi golan sebagai bagian dari wilayah israel.
dataran tinggi golan sebelumnya merupakan wilayah yang dikuasai suriah, tetapi direbut oleh israel selama perang enam hari pada 1967.
meski pengambilalihan ini tidak diakui oleh pbb dan komunitas internasional.
trump memutuskan untuk memberikan pengakuan atas wilayah tersebut sebagai bagian dari israel, yang mendapat kecaman dari banyak pihak.
tindakan ini memicu protes keras dari negara-negara arab dan komunitas internasional, yang menilai bahwa kebijakan ini semakin memperburuk ketegangan di timur tengah.
selain itu, pada 2019, israel juga membangun permukiman baru di dataran tinggi tersebut yang dinamakan trump heights, sebagai bentuk penghargaan terhadap presiden as tersebut.
4. penghentian dana bantuan untuk unrwa
pada 2018, trump mengambil keputusan kontroversial lainnya dengan menghentikan seluruh bantuan finansial as kepada united nations relief and works agency for palestine refugees (unrwa) .
unrwa selama ini berperan penting dalam memberikan bantuan kemanusiaan, pendidikan dan layanan kesehatan bagi jutaan pengungsi palestina yang tidak memiliki kewarganegaraan.
keputusan ini sangat berdampak buruk bagi warga palestina yang bergantung pada bantuan tersebut.
pada 2017, amerika serikat menyumbang sekitar 360 juta dolar as atau sekitar rp5,6 triliun rupiah untuk unrwa.
langkah trump ini mendapat kecaman keras dari negara-negara di seluruh dunia dan juga memperburuk hubungan as dengan palestina.
reaksi internasional dan dampaknya
kebijakan-kebijakan kontroversial trump ini telah memperburuk hubungan dengan negara-negara arab, negara-negara muslim, dan tentunya palestina.
namun, beberapa negara seperti uni emirat arabbdan bahrain malah mempererat hubungan dengan israel dalam kerangka perjanjian abraham, berharap dapat memperkuat posisi mereka di kawasan dan menghadapi ancaman iran.
di sisi lain, kebijakan trump ini juga menambah kesulitan bagi palestina, yang merasa semakin terisolasi di panggung internasional.
namun, meskipun banyak kritik, presiden palestina mahmoud abbas menyatakan bahwa dia siap untuk bekerja sama dengan trump demi mencapai perdamaian yang adil bagi palestina.
seiring berjalannya waktu, kebijakan trump terhadap israel kemungkinan akan terus menjadi topik hangat dalam perdebatan internasional.
bagaimanapun, kebijakan-kebijakan ini tetap menunjukkan dukungan kuat amerika serikat terhadap israel.
meskipun banyak pihak merasa bahwa hal itu menambah ketegangan di kawasan yang sudah penuh .