Info CPNS! Panduan Lengkap Cek Hasil SKD 2024, Resmi Diumumkan 17 November
Panduan cek hasil SKD CPNS 2024 akan keluar pada 17 november 2024 --bimashindu.kemenag.go.id
BACAKORAN.CO - Info khusus CPNS khusus peserta yang telah menyelesaikan ujian SKD 2024.
Pengumuman hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024 akan disampaikan mulai tanggal 17 November hingga 19 November 2024.
Bagi para peserta yang ingin mengetahui hasilnya, berikut adalah langkah-langkah untuk mengecek hasil Tes SKD serta jadwal penting untuk tahap seleksi berikutnya.
Berdasarkan jadwal resmi seleksi CPNS 2024 yang dikeluarkan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPANRB), peserta yang berhasil melewati tahap SKD akan melanjutkan ke tahap Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).
BACA JUGA:Pelamar Full Senyum! Info Terbaru KemenPAN-RB Soal Pendaftaran CPNS 2025, Begini Penjelasannya
BACA JUGA:Info CPNS! Pantau Hasil Pengumuman SKD CPNS 2024, Ini Cara Cek Jadwal dan Tahapan Selanjutnya
Untuk tahap SKB yang tidak menggunakan metode Computer Assisted Test (non-CAT), akan dilaksanakan mulai tanggal 20 November hingga 17 Desember 2024.
Jadwal Penting untuk Tahapan Seleksi CPNS 2024:
1. Penetapan Lokasi SKB CAT CPNS: Akan dilakukan dari tanggal 20 hingga 22 November 2024.
2. Pemilihan Lokasi SKB CAT CPNS oleh Peserta: Proses ini akan berlangsung dari tanggal 23 hingga 25 November 2024.
3. Penarikan Data Final SKB CPNS: Penarikan data final akan dilakukan dari tanggal 26 hingga 28 November 2024.
4. Penjadwalan Pelaksanaan SKB CPNS dengan CAT: Jadwal pelaksanaan dengan metode CAT akan ditetapkan dari tanggal 29 November hingga 3 Desember 2024.
BACA JUGA:Info CPNS! Pantau Hasil Pengumuman SKD CPNS 2024, Ini Cara Cek Jadwal dan Tahapan Selanjutnya
BACA JUGA:Cara Mudah Cek Ranking SKD CPNS 2024 dan Jumlah Pesaing untuk Prediksi Kelulusan!
Inilah Cara Akses Link Pengumuman SKD 2024
Pengumuman hasil SKD CPNS 2024 dapat diakses melalui situs SSCASN BKN.