bacakoran.co

3 Wakil Indonesia Tumbang di Babak 16 Besar Kumamoto Masters 2024

Ana/Tiwi sudah berjuang keras di Kumamoto Masters 2024-pbsi-

BACAKORAN.CO - Wakil Indonesia bertumbangan di Babak 16 Besar Kumamoto Masters Japan 2024. Tiga wakil sekaligus.

Wakil Indonesia yang tumbang adalah Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Ganda campuran Indonesia itu kalah usai memberikan perlawanan kepada wakil Malaysia Hoo Pang Ron/Cheng Su Yi dalam tiga game 21-18, 22-24, 1-21. 

Pitha Haningtyas Mentari usai pertandingan mengaku kecewa dengan hasil ini. Menurutnya kekalahan ini harus diterima karena permainannya kurang maksimal. 

"Di pertandingan ini saya mengakui saya tidak bermain bagus," ungkap Pitha Haningtyas Mentari.

Pitha menjelaskan bahwa kurang maksimalnya permainan ini bukan karena dia kalah kelas. Namun banyak faktor yang mempengaruhinya.

BACA JUGA:Gregoria Mariska Tunjung Curhat Usai Sikat Intanon untuk Amankan Tiket 8 Besar Kumamoto Masters 2024

"Saya rasa kekalahan ini merupakan banyak faktor dari saya. Bahkan di game ketiga, saya juga belum bisa menemukan performa yang baik," ungkapnya.

Meski kalah dan harus pulang lebib dini, Rinov Rivaldy tidak mau larut dalam kesedihan. Dia tetap mensukuri apa yang telah dicatatakan pada tahun ini.


Rinov/Pitha harus tersingkir dari babak 18 besar Kumamoto Masters 2024-pbsi-

"Kami tetap bersyukur dengan apa yang bisa kami lewati dan capai tahun ini. Tahun depan kami belum tahu seperti apa," ucapnya.

Hasil negatif yang dicatatkan Pitha/Rinov menjalar ke ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi. Ganda putri yang karib disapa Ana/Tiwi ini takluk kepada pasangan Korea Selatan, Kim Hye Jeong/Kong Hee Yong.

BACA JUGA:Indonesia Kirim 16 Wakil Berburu Gelar di Kumamoto Masters 2024

Bertanding di Lapangan 3 Kumamoto Prefectural Gymnasium kamis pagi (14/11), ganda putri Indonesia ini takluk dengan skor 30-29, 19-21, 17-21. 

Amallia Cahaya Pratiwi usai pertandingan mengaku agak terkejut dengan penampilan lawan. Mereka seperti sudah bermain bersama dalam jangka waktu lama padahal mereka baru saja dipasangkan.

3 Wakil Indonesia Tumbang di Babak 16 Besar Kumamoto Masters 2024

Kumaidi

Kumaidi


bacakoran.co - wakil indonesia bertumbangan di babak 16 besar kumamoto masters japan 2024. tiga wakil sekaligus.

wakil indonesia yang tumbang adalah rinov rivaldy/pitha haningtyas mentari. ganda campuran indonesia itu kalah usai memberikan perlawanan kepada wakil malaysia hoo pang ron/cheng su yi dalam tiga game 21-18, 22-24, 1-21. 

pitha haningtyas mentari usai pertandingan mengaku kecewa dengan hasil ini. menurutnya kekalahan ini harus diterima karena permainannya kurang maksimal. 

"di pertandingan ini saya mengakui saya tidak bermain bagus," ungkap pitha haningtyas mentari.

pitha menjelaskan bahwa kurang maksimalnya permainan ini bukan karena dia kalah kelas. namun banyak faktor yang mempengaruhinya.

"saya rasa kekalahan ini merupakan banyak faktor dari saya. bahkan di game ketiga, saya juga belum bisa menemukan performa yang baik," ungkapnya.

meski kalah dan harus pulang lebib dini, rinov rivaldy tidak mau larut dalam kesedihan. dia tetap mensukuri apa yang telah dicatatakan pada tahun ini.


rinov/pitha harus tersingkir dari babak 18 besar kumamoto masters 2024-pbsi-

"kami tetap bersyukur dengan apa yang bisa kami lewati dan capai tahun ini. tahun depan kami belum tahu seperti apa," ucapnya.

hasil negatif yang dicatatkan pitha/rinov menjalar ke ganda putri febriana dwipuji kusuma/amalia cahaya pratiwi. ganda putri yang karib disapa ana/tiwi ini takluk kepada pasangan korea selatan, kim hye jeong/kong hee yong.

bertanding di lapangan 3 kumamoto prefectural gymnasium kamis pagi (14/11), ganda putri indonesia ini takluk dengan skor 30-29, 19-21, 17-21. 

amallia cahaya pratiwi usai pertandingan mengaku agak terkejut dengan penampilan lawan. mereka seperti sudah bermain bersama dalam jangka waktu lama padahal mereka baru saja dipasangkan.

"mereka kan pasangan baru tapi secara pola permainan tidak berbeda jauh dengan pasangan sebelumnya. kami di permainan ini banyak sekali mati sendiri, masih boros membuang poin. pengembaliannya kurang akurat," jelasnya.

meski kalah, tiwi mengaku bahwa penampilannya tidak buruk di pertandingan ini. dia telah bekerja keras untuk menunjukkan kemampuan maksimal. 

"kami merasa kami bermain cukup baik walau memang hasilnya kurang memuaskan. banyak yang harus dievaluasi," ucapnya.

"saat di game pertama, di momen-momen kejar-kejaran poin kritis, kami mencoba lebih berani. ada rasa tegang tapi lawan juga merasakan, sama-sama mau menang. tinggal adu mental dan keberanian," terang tiwi.


ana/tiwi saat berjuang di kumamoto masters 2024-pbsi

febriana dwipuji kusuma menambahkan bahwa sejatinay tidak ada yang salah dengan pola permainan yang telah disiapkan. hanya memang situasi di lapangan membuat eksekusi strategi kurang pas.

"pola permainan kami sebenarnya sudah benar, baik saat menang angin atau kalah angin, hanya memang kadang pukulannya tidak pas jadi tanggung," tukasnya.

ana menegaskan bahwa akan bangkit untuk menatap laga selanjutnya. apalagi pekan depan ada china masters.

"masih ada china masters minggu depan jadi kami harus mempersiapkan diri lagi. secara undian tidak menguntungkan karena harus bertemu dengan teman sendiri (lanny/fadia) di babak pertama tapi lawan siapapun kami harus siap," tukasnya.

satu lagi wakil indonesia yang harus terhenti di babak 16 besar adalah rehan naufal kusharjanto/lisa ayu kusumawati. ganda campuran indonesia itu takluk kepada wakil jepang hiroki midorikawa/natsu saito dengan skor 17-21, 7-21.  

 

Tag
Share