Tragis Banget, Dalam Setahun Rumah Pemain Newcastle ini Dirampok Dua Kali
gelandag serang Newcastle, Joelinton tak habis pikir rumah dibobol maling dua kali dalam setahun --
BACAKORAN.CO – Gelandang serang Newcastle United, Joelinton kembali apes. Pemain asal Brasil itu lagi-lagi rumahnya dibobol oleh kawanan perampok. Para pencuri tersebut memang menjadikan rumah Joelinton menjadi target utama.
Pada break laga internasional pekan ini, Joelinton mengajak keluarganya liburan ke Dubai. Dia baru mengunggah foto liburan keluarganya tersebut. Sehari setelah itu rumahnya dibobol kawanan perampok.
Kejadian tersebut bukan kali pertama dialami oleh Joelinton, pada bulan Januari 2024 lalu, rumahnya pernah dibobol oleh perampok jaringan internasional yang biasa mengintai rumah mewah milik pesepak bola di Liga Inggris.
Joelinton langsung meminta para perampok untuk berhenti mengincar rumahnya. Bahkan dalam postingan di media sosial, Joelinton seakan meminta belas kasihan untuk tidak mengganggu keluarganya terutama pada anak-anaknya yang masih kecil.
“Rumah kami kembali dibobol para pencuri. Kepada pelaku yang merampok rumah kami, tolong tidak ada sesuatu yang mahal yang kami tinggalkan disana,” tulis Joelinton.
“Apa yang kami takutkan adalah kesalamatan anak-anak dan tentu semua orang tua ingin anak-anaknya merasa aman. Kami harap dengan segala hormat untuk tidak mengganggu keluarga kami. Yang kami inginkan hidup dengan damai,” lanjutnya.
BACA JUGA:Netizen Murka, Ramai-ramai Serang Akun Medsos Mitoma
BACA JUGA:Amorim Sesumbar Hadirkan Tiga Poin pada Laga Debut Bersama MU
Setelah postingan tersebut pihak kepolisian langsung menyambangi tempat kediaman Joelinton. Rumah mewah dengan harga puluhan milyar itu terlihat pintunya sudah dibobol oleh para kawanan pencuri.
Pada bulan Januari 2024 lal, mansion mewah Joelinton dibobol oleh tiga orang perampok yang merusak pintu depan rumahnya. Aksi itu terjadi pada Minggu malam pukul 19.30 waktu setempat.
Joelinton yang masih cedera menyaksikan timnya bertanding menghadapi Manchester City di Stadion St James Park. Setelah pintu rumah dirusak, Joelinton mendengar alarm panik rumahnya, joelinton langsung menelepon polisi dan bergegas pulang ke rumah dengan menggunakan mobil Mercedes G-Wagon.
Saat tiba, rumahnya sudah banyak polisi yang memeriksa tempat kejadian perkara. Salah satu tetangga Joelinton mengatakan aksi perampokan tersebu langsung direspon polisi dengan mengerahkan mobil dan helicopter di sekitar kejadian.
Namun tidak disebutkan barang-barang apa yang dicuri oleh perampok yang berjumlah 3 orang tersebut. Perampokan rumah para pemain Liga Inggris sering terjadi dalam beberapa bulan terakhir.