Inilah 6 Wakil Indonesia yang Lolos 16 Besar China Masters 2024
Jonatan Christie akan tantang wakil tuan rumah Lu Guang Zu di babak 16 besar-pbsi-
BACAKORAN.CO - China Masters 2024 sudah memasuki babak 16 besar. Indonesia meloloskan 6 wakilnya dalam kejuaraan yang berlangsung di Shenzhen Gymnasium tersebut.
Dari 6 wakil itu, 2 di antaranya dari tunggal putra. Kedua tunggal putra itu adalah Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo.
Chico bertanding dengan melawan andalan tuan rumah, Shi Yu Qi. Mereka akan tanding di Lapangan 1 Shenzhen Gymnasium Kamis (21/11).
Kemudian ada Jonatan Christie yang juga akan hadapi wakil tuan rumah, Lu Guang Zu. Mereka akan saling mengalahkan di Lapangan 1 Shenzhen Gymnasium.
BACA JUGA:Jonatan Christie Dkk Berburu Gelar di Hong Kong Open 2024, Minimal Sama Tahun Lalu!
Lalu dari ganda putra ada Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani. Bertanding di Lapangan 1 Shenzhen Gymnasium, ganda putra Indonesia itu akan hadapi wakil taun rumah, Liang Wei Keng/Wang Chang.
Chico Wardoyo sukses melewati babak 32 besar di China Masters 2024.-pbsi-
Ganda campuran mengirimkan wakilnya di babak 16 besar. Mereka adalah Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yanga kan tanding melawan wakil Denmark Jesper/Amalie Magelund di Lapangan 3 Shenzhen Gymnasium.
"Adaptasi dengan lapangan sudah cukup baik, ini merupakan salah satu arena terbaik di China yang pernah saya rasakan. Arenanya sangat besar dan arah anginnya normal. Sangat bagus," jelas Dejan Ferdinansyah.
Gloria Emanuelle Widjaja menambahkan, telah melakukan persiapan lebih baik di ajang ini. Membangun lagi mental, keyakinan dan kepercayaan diri.
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi akan menghadapi wakil Jepang, Kokona Ishikawa/Mio Konegawa.-pbsi-
BACA JUGA:Salut! Fajar/Rian Balas Kekalahan Sepak Bola Atas Jepang di Kumamoto Masters 2024
"Kami menjaganya untuk tidak turun lagi. Kami juga mau selalu menikmati pertandingan di lapangan. Ini yang masih dalam proses," terangnya.
Selanjutnya, tanding di Lapangan 1 juga ada ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi. Mereka akan menghadapi wakil Jepang, Kokona Ishikawa/Mio Konegawa.
"Kami mencoba menyesuaikan maksimal dengan lapangan dan shuttlecock. Tahun ini kami banyak main di Super 300 dan 500 jadi kami ingin upgrade di China Masters ini. Targetnya lolos ke semi final dulu," terang Amallia Cahaya Pratiwi.
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan menantang wakil Korea Selatan Jin Yong/Seo Seung Jae.-pbsi-
"Kami tidak mau berpikir jauh dulu, apakah kami sudah lolos atau belum ke World Tour Finals tapi fokus kami masih di sini. Bagaimana caranya bisa dapat hasil yang maksimal dan konsisten bermain dengan baik," tambah Febriana Dwipuji Kusuma
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan jadi wakil Indonesia dari ganda putra di babakl 16 besar ini. Mereka akan menantang Jin Yong/Seo Seung Jae dari Korea Selatan.